CewekBanget.ID - Minggu kesekian berdiam diri di rumah akibat pandemi virus corona (COVID-19), mungkin kita sudah mulai rindu jajan aneka kuliner di luar sana.
Tentunya enggak apa-apa untuk membeli makanan dari luar sesekali, tapi ingat, jangan sampai malah menjadi boros!
Kita bisa menyiasati dorongan untuk terus-menerus mengeluarkan uang demi membeli makanan di luar dengan cara-cara berikut ini.
Baca Juga: 4 Zodiak Hobi Memasak, Cara Habiskan #WaktuBerkualitas Selama Social Distancing
Meal Prep
Daripada menghabiskan uang untuk membeli makanan dari luar setiap hari, lebih baik kita melakukan meal prep atau menyiapkan stok makanan untuk jangka panjang.
Kita bisa membumbui bahan-bahan makanan mentah atau setengah matang, kemudian awetkan untuk misalnya hingga seminggu ke depan.
Jadi ketika kita lapar, kita tinggal memasak bahan makanan yang sudah disiapkan.
Baca Juga: Hemat! Ini 5 Tips Makan Enak & Murah di Restoran Mahal Sekalipun!
Daftar Menu Makanan
Salah satu hal mengasyikkan yang bisa kita lakukan selama karantina mandiri di tengah pandemi adalah memasak.
Nah, kita dapat membuat daftar menu makanan yang bisa kita masak sendiri di rumah, sekaligus menentukan porsi dan budget yang dibutuhkan untuk setiap menunya.
Jadi, selain menghemat biaya, kita juga dapat menghabiskan waktu berkualitas dengan bereksperimen mencoba berbagai resep masakan.
Baca Juga: Pembagian Budget & 4 Tips Atur Keuangan Biar Enggak Boros. Mumpung Masih Awal Bulan!
Manfaatkan Promo
Bagaimana jika kita enggak bisa atau enggak memungkinkan untuk memasak sendiri di rumah?
Enggak apa-apa kalau pada akhirnya kita tetap harus memesan makanan dari luar, kita bisa mencari tahu promo dan diskon yang sedang berlaku sebelum mengonfirmasi pesanan.
Di masa pandemi seperti sekarang ini, banyak tempat makan dan jasa pengantaran yang menawarkan berbagai promo makanan yang sayang banget kalau dilewatkan.
(*)
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR