CewekBanget.ID - Siapa yang enggak sebel punya rambut kering dan bercabang?
Masalahnya, ketika rambut kering dan bercabang, kita bakalan terlihat punya rambut enggak sehat, bermasalah, dan harus segera dipotong!
Kalau sudah begini, lebih baik kita lebih jeli merawat rambut, salah satunya adalah dengan memakai masker alami biar rambut kering dan bercabang kembali sehat dan lembap!
Baca Juga: Ini 6 Tips Aman Mencukur Rambut Vagina. Pangkas Secukupnya Saja!
Cokelat, khususnya cokelat hitam sangat bagus untuk rambut kita!
Cokelat hitam sendiri punya kandungan vitamin dan mineral yang tinggi, seperti zat besi, serat, magnesium, dan potassium.
Belum lagi cokelat juga kaya akan antioksidan dan zat tembaga yang ternyata bisa bikin uban enggak bakalan datang, lho!
Biar cokelat lebih maksimal menutrisi rambut, enggak ada salahnya kita memakai minyak vitamin E dan yogurt.
Vitamin E sendiri sangat bisa menambah tingkat antioksidan dalam rambut, membuat kulit kepala menjadi sehat, mencegah rambut rontok, hingga memberikan kilau rambut yang menghilang.
Selain itu, yogurt bisa banget membantu memberikan kelembapan rambut berkat kandungan lactic acid hingga ke dalam batang rambut kita, lho!
Karena kita sudah tahu kegunaan ketiga bahan tersebut, waktunya kita membuat masker rambut kering dan bercabang di rumah supaya rambut kita jadi lembut dan sehat kembali!
Baca Juga: Bye Rontok! Ini 3 Sampo Lokal yang Bikin Rambut Kuat & Tebal!
DIY masker rambut dari cokelat, vitamin E, dan yogurt:
Skincare Lokal Avoskin Membuka Avoskin Sanctuary dalam Perayaan 10 Tahun Komitmen Green and Clean Beauty
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR