Festival Musik Online
88Rising akan mengadakan festival musik online bertajuk 'Asia Rising Forever' pada Rabu, 6 Mei 2020 pukul 21:00 ET atau Kamis, 7 Mei 2020 pukul 08:00 WIB.
Sesuai judulnya, festival ini menampilkan deretan artis Asia yang tersebar di berbagai belahan dunia.
Acara ini bakal ditayangkan secara live dan global melalui akun Twitter resmi 88Rising dan berlangsung selama 4 jam.
Baca Juga: CLC & Kang Daniel Ikutan Konser Online 88Rising 'Asia Rising Forever'!
Pada Kamis (30/4/2020), 88Rising juga mengumumkan sejumlah nama musisi yang akan mengisi 'Asia Rising Forever.'
Nama-nama tersebut antara lain Rich Brian, Niki, Stephanie Poetri, Keshi, Alextbh, Mxmtoon, Phum Viphurit, Audrey Nuna, Beabadoobee, Dumbfoundead, Inigo Pascual, Josh Pan, Luna Li, No Vacation, Suboi, Umi, Yuna, dan 9M88.
Ada pula musisi Korea Selatan seperti Lim Kim, Hyukoh, CLC, hingga Kang Daniel yang akan tampil di acara ini.
Jadi makin enggak sabar kan, girls?
(*)
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR