CewekBanget.ID - Boy group BTS akan meluncurkan sebuah drama nih, girls!
'Blue Sky', drama yang mengangkat cerita dari 'BTS Universe' dikabarkan sudah mulai diproduksi, seperti dilansir dari Soompi pada Rabu (17/6/2020).
Chorokbaem Media, rumah produksi yang menangani drama tersebut, membuka audisi untuk pemeran ketujuh anggota BTS serta melangsungkan rapat bersama sutradara dan seluruh tim produksi.
Baca Juga: Jimin: BTS Mungkin Bakal Bubar pada 13 Juni 2020 Kalau Enggak Perpanjang Kontrak
Drama dari 'BTS Universe'
Rencana pembuatan drama 'Blue Sky' terungkap pertama kali di tahun 2019.
Drama ini akan menceritakan kehidupan 7 anggota BTS sejak sekolah hingga debut sebagai boy group di bawah label Bighit Entertainment, dengan beberapa modifikasi pada nama tokoh dan jalan cerita pada latar belakang mereka semasa sekolah.
Namun tim produksi mengatakan, ARMY atau penggemar BTS bakal langsung tahu anggota BTS yang dimaksud meski namanya berubah.
Sementara itu, 'BTS Universe' sendiri adalah julukan resmi bagi alur cerita fiksi dan non-fiksi BTS yang sebelumnya telah direalisasikan dalam bentuk webtoon, novel, game, hingga lagu-lagu dan special notes dalam setiap album grup tersebut yang berkaitan dengannya.
Masa Produksi dan Rencana Tayang
Chorokbaem Media menjadi rumah produksi yang bertanggungjawab atas proses pembuatan 'Blue Sky'.
"Benar kami mulai mengambil langkah pertama produksi dengan mengaudisi pemeran utama dan pendukung. Tapi belum ada keputusan mengenai jadwal selanjutnya," kata Chorokbaem Media, melansir Ilgan Sports pada Rabu (17/6/2020).
Saat ini Chorokbaem membuka audisi untuk pemeran RM, Jin, Suga, J-Hope, Jimin, V, dan Jungkook, sedangkan proses syuting diperkirakan dimulai pada September 2020 setelah audisi seluruh pemain dan pembacaan naskah rampung.
Kim Soojin yang pernah turut menulis naskah drama 'Weightlifting Fairy Kim Bojoo' pun didapuk menjadi penyusun jalan cerita 'Blue Sky'.
Apabila semua berjalan sesuai jadwal, drama 'Blue Sky' dijadwalkan tayang pada 2021 dan bisa disaksikan di layanan streaming (OTT) seperti Netflix, bukan di saluran televisi pada umumnya.
Baca Juga: 4 Hal Tentang Lagu Suga 'BTS.' Dari Pidato Pimpinan Sekte Hingga Laporan Dispatch
Konten-konten BTS
'Blue Sky' merupakan salah satu keputusan Big Hit Entertainment usai menggelar rapat besar dalam menentukan perkembangan bisnis pada Agustus 2019.
Untuk proyek jangka panjang ini, selain drama, BTS juga akan menyapa penggemar melalui banyak media seperti animasi dan buku komik selain pada media yang sudah dipublikasikan, bahkan mereka juga berencana menggabungkan cerita artis dari agensi lain.
Sebelumnya, Bighit Entertainment telah merilis 3 film BTS ke layar lebar, yaitu 'Burn the Stage: The Movie', 'Love Yourself in Seoul', dan 'Bring the Soul: The Movie'.
Film-film itu menceritakan perjalanan BTS dalam melaksanakan tur dunia, sedangkan dalam film terakhir 'Bring the Soul: The Movie', Bighit menambahkan wawancara intim dengan para anggota BTS.
BTS juga memiliki variety show sendiri seperti BTS GO!, Run BTS! serta BTS:Bon Voyage.
(*)
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR