CewekBanget.ID - Buat kita yang sering berkeringat dan punya bau badan, deodoran memang bisa jadi penyelamat kita.
Namun tahukah kamu kalau ternyata berhenti memakai deodoran punya lebih banyak manfaat, selain bisa mengurangi pengeluaran kita?
Dilansir dari The List, ini 3 manfaat yang bisa kita dapatkan ketika enggak lagi pakai deodoran!
Baca Juga: Cerahkan Ketiak Hitam dalam Seminggu Berkat DIY Kentang Ini!
Jauh dari bahan kimia berbahaya buat kesehatan kita
Sayangnya, deodoran punya beragam kandungan kimia yang berbahaya buat ksehatan kita, lho!
Bahkan, bahan kimia yang ada pada deodoran ternyata jauh lebih berbahaya daripada bahan kimia yang enggak sengaja kita makan. Ini karena bahan kimia bisa dicerna oleh organ hati kita, tapi kandungan racun di ketiak bakalan masuk ke dalam pori-pori, bercampur di darah tanpa bisa dibersihkan dari tubuh!
Kalau sudah begini, kita bisa mendapatkan banyak masalah pada kesehatan kita yang enggak terbayangkan, deh!
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR