"Susu punya kandungan yang dapat membantu menghaluskan, menyamakan warna kulit, eksfoliasi kulit, dan lainnya," ucap Padgett.
Faktanya susu dapat menghaluskan kulit wajah karena mengandung asam laktat, vitamin A, D, E, dan K serta protein.
Bagaimana cara menghaluskan kulit wajah hanya dengan menggunakan susu?
Berikut cara menggunakan susu untuk menghaluskan kulit wajah dan manfaat lainnya:
Menggunakan susu dapat membantu menghaluskan kulit wajah apalagi kita yang punya kulit sensitif.
Padgett menyarankan kita menggunakan whole milk untuk membersihkan wajah sehari-hari.
"Ini lembut, namun efektif dalam menghilangkan kelebihan minyak dan makeup," katanya.
Eksfoliasi
Susu mengandung asam laktat, yang merupakan bentuk asam alfa hidroksi (AHA), bahan yang sama dalam pengelupas kimia kelas atas.
AHA bekerja untuk mengurangi keriput dan meningkatkan kolagen sambil menghaluskan kulit wajah secara keseluruhan.
Tentunya tanpa mengiritasi kulit seperti yang dirasakan ketika kita menggunakan eksfoliasi bertekstur.
Baca Juga: Mantan Idol KPop yang Kini Jadi Solois Populer Ditangakap Polisi karena Narkotika
Penulis | : | None |
Editor | : | Kinanti Nuke Mahardini |
KOMENTAR