Menurut seorang psikoterapis bernama F. Diane Barth, dari berusaha memahami itu kita bisa belajar penyebab si teman jadi egois.
Dengan begitu kita jadi memahami polanya dan bisa lebih bijak terhadap perilakunya.
Karena enggak bisa dipungkiri, setiap orang pasti punya kecenderungan untuk bersikap egois.
Selain itu, dengan belajar dan memahami penyebab seseorang bersikap egois, kita jadi bisa lebih bijak buat menentukan langkah selanjutnya.
Baca Juga: Jangan Langsung Dibuang, Kulit Lemon Bisa Menangkal Bakteri Lho!
2. Jangan diambil hati
Perilaku teman yang egois memang kadang bikin kita marah dan kesal, ya.
Walaupun begitu, sebaiknya kita enggak terlalu mengambil hati sama perilakunya, girls.
Karena kalau kita marah dan melakukan hal yang serupa, berarti kita enggak ada bedanya seperti dia.
Daripada bersikap reakif sama perilaku egoisnya, mending kita fokus melakukan hal lain yang menyenangkan hati.
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR