Jika sebelumnya fitur Instagram Live cuman bisa dilakukan dalam waktu satu jam saja, kini Instagram bakal memperpanjang durasi waktu siaran langsung tersebut hingga empat jam.
Penyesuaian waktu tersebut dinilai dapat membantu pengguna dalam menggelar kegiatan virtual, seperti mengadakan konser atau acara jumpa fans secara online.
Pengumuman penambahan durasi Instagram Live ini dibuat Instagram melalui kanal media sosialnya.
Fitur Instagram Live sendiri disebut sebagai salah satu fitur yang paling marak digunakan oleh banyak pengguna.
????3 updates about Live????
????You can now go Live for up to 4 hours
????You can save your Lives for 30 days before they delete
???? You’ll start seeing a “Live Now” section in the IGTV app and on Explore so you can discover more Lives pic.twitter.com/0wipQJXr1F
— Instagram (@instagram) October 27, 2020
Bahkan jauh sebelum pandemi Covid-19, Instagram mencatat kenaikan sebesar 70 persen pada penggunaan fitur Instagram Live di wilayah AS.
Selain menambah durasi waktu pada fitur Live, Instagram nantinya bakal mampu menyimpan sementara video Live selama 30 hari.
Secara spesifik, video tersebut bakal tersimpan secara otomatis setelah ditayangkan pada IGTV. Fitur tersebut serupa dengan fitur arsip pada Feed atau Stories.
Bedanya, video Live bakal dihapus secara permanen setelah 30 hari tersimpan. Selama waktu tersebut, pengguna memiliki hak untuk mengunduh video Live dan mengunggahnya di media sosial lain, seperti di Facebook, YouTube, atau bahkan TikTok. Kabarnya, fitur ini akan diperkenalkan pada Mei 2021 mendatang.
Baca Juga: Tingkatkan Kebiasaan Berjalan Kaki, Bisa Turunkan Berat Badan Juga!
Penulis | : | None |
Editor | : | Kinanti Nuke Mahardini |
KOMENTAR