CewekBanget.ID - Selamat datang bulan November!
Wah, enggak terasa ya girls, kita sudah memasuki bulan November dan menuju akhir tahun 2020.
Bulan yang baru, tentunya semangat yang baru juga, ya.
Baca Juga: 3 Sunsreen Terjangkau SPF Rendah yang Aman Dipakai Selama Musim Hujan!
Seperti biasa, mengawali hari ini kita kepoin kabar zodiak lewat ramalan zodiak hari, yuk!
Berdasarkan ramalan zodiak hari ini, Aquarius lagi bad mood banget sejak pagi.
Sementara Taurus coba ubah rutinitas biar enggak makin jenuh.
Yuk cek kabar zodiak selengkapnya di ramalan zodiak hari ini, girls!
CAPRICORN
Percaya deh, sedikit bantuan dari kita bakal berati besar buat teman atau orang lain yang sedang membutuhkan.
Jadi, jangan segan untuk membantu siapa saja di hari ini, ya.
AQUARIUS
Mood kita memang sedang tidak baik sejak pagi, alhasil kesalahan kecil saja dapat membuat kita jadi semakin bete.
Jangan biarkan ini berlarut-larut ya, Aquarius. Segera atasi biar enggak mengganggu aktivitas.
Baca Juga: Pangkas 5 Kg Lebih Cepat dengan Diet Mangga yang Sehat. Gini Caranya!
PISCES
Kalau ada hal yang sulit, hadapi dengan kepala yang dingin ya, Pisces. Jangan terlalu mengikuti emosi. Oke?
ARIES
Dengarkan baik-baik teman yang sedang curhat hari ini.
Jangan lupa untuk menjaga rahasia teman tersebut biar enggak bocor kemana-mana, ya.
TAURUS
Coba sedikit mengubah rutinitas harian biar rasa bosan enggak semakin melanda, Taurus.
Yup, kita terlalu jenuh dengan rutinitas yang monoton.
GEMINI
Yeayy! Senin ini bakal jadi hari yang menyenangkan buat Gemini. Terutama untuk urusan percintaan, nih.
Buat kita yang lagi ada di masa PDKT, hubungan kita dan gebetan semakin dekat, lho!
Baca Juga: Berdampak Buruk Buat Mata, Ini 3 Cara Atasi Bahaya Sinar Biru dari Layar Gadget. Penting!
CANCER
Perdebatan dan keributan dengan kakak atau adik di hari ini memang enggak bisa kita hindari, Cancer.
Biar enggak semakin parah dan kita tambah emosi, coba untuk menjauh sementara, ya. Manfaatkan pula waktu tersebut untuk introspeksi diri. Oke?
LEO
Ketika ada teman yang bercerita sama kita di hari ini, jangan langsung mencecarnya dengan pertanyaan dan terkesan menghakimi, ya.
Coba untuk dengarkan dulu ceritanya sampai selesai, kemudian jadilah pihak netral yang mampu memberi saran dengan baik.
VIRGO
Virgo jangan gelisah ya. Enggak ada yang perlu dikhawatirkan kok.
Jadi jangan berlebihan menyikapi sesuatu sehingga bikin kita kepikiran.
Baca Juga: Aquarius Warna Oranye, Ini Warna Keberuntungan Zodiak di Bulan November 2020!
SCORPIO
Jangan anggap remeh sakit yang kita rasakan pada tubuh kita, Scorpio.
Coba cek ke dokter ya dan konsultasikan sakit apa yang kita rasakan.
SAGITTARIUS
Ada sesuatu yang jadi beban pikiran kita nih, Sagittarius.
Hmmm.. kita bisa kok, coba cerita sama teman dekat atau keluarga, biar sedikit mengurangi rasa khawatir kita.
(*)
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR