CewekBanget.ID - Biasanya kalau kita datang Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah), bakalan seru banget kalau datangnya sama besties komplek ya, ha-ha.
Tapi Pilkada kali ini, jangan deh pergi untuk menggunakan hak suara kita bersama besties.
Yup, Pilkada 2020 ini memang berbeda karena kita berada di tengah pandemi Covid-19.
Baca Juga: Yuk Kepoin 6 Penampilan Kate Middleton Pakai Headband. Charming!
Untuk itu sebaiknya Pilkada kali ini lebih mandiri dengan datang sendiri ke TPS (Tempat Pemungutan Suara) yaa, girls.
Enggak Boleh Ada Kerumunan
Dilansir dari laman Kompas.com, juru bicara (Jubir) Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19, dr. Indra Yovi meminta penyelenggara dan pemilih Pilkada untuk mematuhi protokol kesehatan dan jangan sampai ada kerumunan.
"Seluruh petugas penyelenggara supaya menjalankan protokol kesehatan.
Ini wajib betul-betul dilakukan dengan baik, dan enggak perlu ada kerumunan.
Kalau ada kerumunan dibubarkan saja," jelas Yovi dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Selasa (8/12).
Baca Juga: Skincare Sultan, 6 Skincare Ini Harganya Bikin Geleng-Geleng!
Tentunya kita juga harus menaati protokol kesehatan yang berlaku yaa, girls.
Seperti menggunakan masker, cuci tangan kita dengan sabun atau bisa han sanitazer, dan juga menjaga jarak ketika berada di TPS.
Suhu di Atas 37 Derajat Ada Bilik Khusus
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Mimi Yuliani Nazir mengungkapkan kalau ada orang yang suhu tubuhnya di atas 37 derajat maka akan masuk ke dalam bilik tersendiri ketika memberikan hak suaranya.
Dilansir dari laman Kompas.com, untuk mencegah terjadinya klaster baru selama penyelenggaraan Pilkada ini sudah ada jam-jam dalam undangan yang diserahkan ke masyarakat.
Baca Juga: Rambut Kuat dengan Masker Kunyit dan Susu. Cocok Atasi Rambut Rontok!
Dan dalam jam-jam tersebut sudah ada pembatasan jumlah bagi pemilih jadi diharapkan kita untuk datang sesuai dengan jadwal yang sudah diberikan yaa, girls.
Stay safe everyone!
(*)
Penulis | : | Indah Permata Sari |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR