CewekBanget.ID - Merawat kulit enggak hanya menggunakan skincare.
Kita tetap butuh merawat kulit dari hal lain, seperti makanan.
Kalah kita sering makan-makanan yang berminyak, berlemak, dan makanan yg diolah, enggak heran kalau kulit kita jadi kusam dan gampang berjerawat.
Untungnya, kita bisa menetralisirnya dengan cara minum jus lemon dan daun ketumbar, lho!
Baca Juga: Awas! 5 Makanan & Minuman Ini Bisa Bikin Kita Haus & Dehidrasi
Lemon dan daun ketumbar sama-sama punya kandungan vitamin C yang tinggi.
Seperti yang kita tahu, vitamin C sendiri bisa mencerahkan dan membersihkan wajah kita, nih.
Belum lagi vitamin C juga antioksidan yang bisa menangkal radikal bebas, sehingga kulit enggak gampang kusam dan terjadi penuaan dini.
Lebih jauh, daun ketumbar sendiri ternyata bisa menyerap racun dalam tubuh.
Kalau racun dalam tubuh diminimalisir, bukan cuma tubuh kita yang sehat, tapi kulit kita juga bisa ikutan bersih dan cerah alami, lho!
Ditambah lagi, perpaduan antara jus dan daun ketumbar ini sangat rendah kalori, tapi bisa bikin kenyang, pas banget buat kita yang lagi berdiet.
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR