Kekecewaan pihak n.CH Entertainment
Pihak n.CH Entertainment mengatakan kalau mereka membuat World Klass bersama dengan CJ ENM dan mendebutkan TOO.
Sejak pertama kerja sama, mereka merencanakan kontrak 7 tahun, jadi mereka cukup terkejut dengan keputusan tiba-tiba dari CJ ENM.
Lihat postingan ini di Instagram
Baca Juga: Sudah Rilis Teaser Season 2, Intip Lagi 8 Momen Enggak Terlupa 'Penthouse' Pertama
Permintaan n.CH Entertainment tentang kontrak ditolak CJ ENM
"Ini mengecewakan, tapi kami memikirkan para member jadi kami menawarkan diri pada mereka untuk mengurus manajemen group selama dua tahun ke depan meskipun kami tidak mendapat kompensasi.
Tapi mereka menolak tawaran kami. Kami tidak bisa melakukan komunikasi lagi dengan mereka," kata pihak dari n.CH Entertainment.
Pihak agensi juga menyayangkan karena masalah ini membuat TOO harus menunda aktivitas mereka dan album baru.
Semoga masalah ini segera selesai dan TOO bisa aktif promosi lagi, ya.
(*)
Penulis | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
Editor | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
KOMENTAR