Meski melakukan persiapan pernikahan tanpa bantuan orangtua, Atta tetap berkomunikasi baik dengan keluarganya di Malaysia.
Malam sebelum pernikahan, Atta juga menyempatkan diri untuk menghubungi orangtua dan meminta doa restu pernikahan.
"Tapi, ketika malam itu aku mendapat doa dari orangtua, doa buat aku, buat calon istri aku, ya benar-benar langsung bercucuran air mataku," tuturnya.
Baca Juga: Sohwa Halilintar Posting Foto Pakai Kebaya, Seragam Buat Pernikahan Atta dan Aurel?
Pernikahan yang digelar megah dan mewah itu, dilangsungkan pukul 13.45 WIB siang tadi di Hotel Raffles, Setia Budi, Jakarta Selatan.
Enggak sembarangan, wali nikah kedua mempelai adalah orang nomor satu di Indonesia, Presiden Joko widodo dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
Atta dan Aurel melaksanakan acara syukuran pernikahan dengan adat Jawa Timur dan Padang.
(*)
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR