CewekBanget.ID - Tipe cowok yang akan kita bahas adalah cowok yang terlihat sempurna, padahal kalau dipacarin bisa bikin kita risih.
Biasanya, cowok yang kelihatan sempurna memiliki daya pikat yang menarik, tapi berbeda dengan tipe cowok ini.
Tipe cowok ini bisa saja memberikan kebahagiaan untuk kita, tapi kayaknya enggak pas untuk dijadikan kekasih, lho.
Baca Juga: Jangan Dipakai Lagi! Ini 5 Tanda Celana Dalam yang Udah Harus Dibuang!
Cowok biasanya punya sifat yang berbeda tergantung situasi mereka.
Mereka bisa menjadi teman, saudara, rekan kerja, kekasih bahkan bisa berperan seperti bapak.
Karena banyak peran yang diambil oleh cowok, kadang mereka bisa terjebak dalam perannya itu sendiri.
Untuk itu, inilah tipe cowok yang terlihat sempurna tapi jangan dipacarin, ya.
The Father
Akan menjadi awal yang seru bila mempunyai pacar yang mempunyai jiwa kebapakan.
Hal ini lantaran kita akan didukung, dan merasa aman dan selamat saat bersama pacar kita.
Tapi, pada kenyataannya, mempunyai pacar yang memiliki jiwa kebapakan akan menganggap kita sebagai anak kecil yang selalu harus dilindungi.
Hal ini akan membuat kita bergantung dan enggak mandiri.
Baca Juga: 3 Tipe Cewek yang Bikin Cowok Auto Bahagia. Kamu Banget Enggak?
The Bad boy
Kalau di sinterton atau di drama, kayaknya cowok bad boy kelihatan asik dan sempurna banget ya untuk dijadikan pacar.
Padahal, ini sama saja kita menjerumuskan hati kita, lho.
Tipe cowok bad boy memang sangat memikat karena asik, berani dan suka berpetualang.
Daya tarik tipe cowok ini seakan enggak perlu usaha untuk membuat para cewek jatuh cinta.
Tapi, sayangnya kita enggak bisa benar-benar percaya sama cowok bad boy.
Seperti namanya, tipe cowok bad boy hanya akan membuat kita menjadi overthinking karena pesonanya yang bisa memikat semua kalangan perempuan.
The Patsy
Tipe cowok ini cocok banget untuk dikenalin ke orangtua kita.
Seperti yang kita tahu, tipe cowok the patsy bisa kita andalkan dan sangat menyenangkan.
Sayangnya the patsy sangat datar dan hanya mempunyai satu dimensi.
Mempunyai hubungan dengan the patsy pada akhirnya hanya akan menghancurkan kita.
The Patsy enggak mungkin berkencan dalam jangka panjang dan kita mungkin akan merasa terjebak.
Dia sangat ingin menyenangkan semua orang sehingga dia enggak pernah mengatakan apa yang dia rasakan atau apa yang dia pikirkan.
Hal ini akhirnya mengubah Patsy menjadi Mr. Friend Zone, Mr. Unlucky In Love, dan Mr. Perpetual Hand Cramp.
Baca Juga: Hati-hati 8 Tipe Cowok Ini Bisa Bikin Cewek Ilfeel Seketika, Lho!
The Knight In Shining Armor
Berdampingan dengan pahlawan berkuda yang gagah bisa jadi impian semua cewek.
Tapi menjadikan tipe cowok ini sebagi kekasih sangat enggak direkomendasikan, ya.
Hal ini karena, tipe cowok The Knight In Shining Armor akan membaut kita sepenuhnya bergantung padanya.
Hal ini membuat kita enggak akan bisa berkembang dan melihat kemampuan kita.
Kita akan benar-benar bergantung dalam segala sisi, lho.
Jika terus bergantung pada seseorang, hubungan yang kita miliki enggak akan sehat.
Baca Juga: Tipe Cowok Ini Bisa Menaklukan Hati Para Penggemar K-Pop dan K-Drama
The Businessman
Tipe cowok ini memiliki pemikiran yang rasional, mudah ditebak, dan peduli dengan keadilan.
Ini adalah sifat-sifat yang membuatnya dipromosikan di perusahaannya, tetapi dalam cinta, tipe ini bisa berubah jadi pelit, lho.
The Businessman akan memperhitungkan segala hal yang dia keluarkan dan dia dapatkan.
Seperti yang mungkin bisa kita tebak, romansa bukanlah keahlian tipe ini.
Hubungan adalah jalan dua arah. Jadi, hal-hal dalam hubungan semacam ini adil, tetapi harus dibayar dengan kelembutan, pengorbanan, dan cinta.
The Seducer
Tipe ini memiliki satu fokus: Pasangan.
Dia mengatakan dengan tepat apa yang ingin kita dengar dan membuat kita merasa lebih menarik daripada wanita lain di dunia.
Tentu saja itu membuatnya memikat, karena siapa yang enggak mau mendengar hal-hal itu?
Masalahnya adalah bahwa The Seducer enggak benar-benar menginginkan suatu hubungan, dia hanya ingin mengejar kita untuk kepuasannya.
Begitu dia berhasil menaklukkan kita, dia enggak yakin apa yang harus dia lakukan setelah itu.
Dia takut memikirkan hubungan jangka panjang.
(*)
Source | : | self.com |
Penulis | : | Monika Perangin |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR