Males reapply sunscreen karena takut merusak tampilan makeup kita?
Eits, enggak perlu khawatir, girls! Karena kita bisa mengaplikasikan kembali sunscreen tanpa merusak makeup kita.
Caranya? Angkat minyak berlebih di wajah dengan menekan-nekan blotting paper alias kertas minyak. Terlebih di area T-zone yang rentan berminyak.
Setelah itu, baru deh kita aplikasikan sunscreen pada wajah!
Untuk yang satu ini, kita disarankan memilih sunscreen dalam bentuk spray atau cushion, ya!
Baca Juga: Ini 4 Sunscreen Untuk Kulit Wajah Breakout Kemerahan, Perhatikan
Saat olahraga biasanya kita kan keringatan, sunscreen pun akan sedikit terhapus dari wajah kita.
Maka dari itu penting banget menggunakan sunscreen kembali setelah selesai berolahraga.
Karena wajah biasanya jadi kotor dan keringatan setelah olahraga, sebaiknya cuci muka dulu menggunakan sabun cuci muka.
Aplikasikan hydrating toner atau face mist, lalu pelembap dengan tekstur yang ringan seperti gel aloe vera.
Setelah itu, baru deh kita pakai sunscreen kembali!
Kita disarankan untuk menggunakan sunscreen dalam bentuk spray ketika pengin reapply sunscreen.
Source | : | Cewek Banget |
Penulis | : | Dok Grid |
Editor | : | optimization |
KOMENTAR