CewekBanget.ID - Sebuah video tiba-tiba viral, menampakkan fenomena alam yang dirasa enggak biasa yaitu terbitnya matahari dari arah utara di Janepeto, Sulawesi Selatan.
Salah satu postingan tersebut diunggah akun Oan Guptan, pada Kamis (17//2021) memperlihatkan suasana pagi hari dengan penjelasan kalau matahari berada di arah utara.
Pernyataan itu pun lantas membuat gempar masyarakat khususnya di jagad maya, mereka penasaran apa yang sebenarnya terjadi di alam.
Baca Juga: Benarkah Cahaya Biru dari Gadget Berbahaya Bagi Mata? Gini Kata Ahli!
Video pendek itu berisi penjelasan dari si perekam, dan merasa ada kejanggalan sebab di pagi hari harusnya matahari berada di sisi timur, tapi malah ditemukannya di sisi utara.
"Saya katakan ini adalah keanehan karena sebelumnya saya belum pernah melihat di mana yang menjadi kebiasaan matahari pagi terbit di sebelah timur. Tapi sekarang baru menjelang jam 8.00 ternyata matahari sudah di posisi utara. Tidak biasa terjadi seperti itu,” ucapnya dalam video.
Banyak netizen langsung menghubung-hubungkannya dengan tanda-tanda akhir zaman.
Setelah dikonfirmasi kepada Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika, kejadian matahari itu memang benar adanya.
Melansir dari Kompas.com yang telah menghubungi langsung Hari Triwibowo selaku Kepala Stasiun Meteorologi Sultan Hasanuddin Makassar, kejadian alam tersebut dijelaskan seperti ini, girls.
Kejadian alam seperti dilaporkan dalam video viral itu memang mungkin terjadi, namun bukan sebuah pertanda bencana tertentu.
Posisi matahari yang bergeser atau enggak tepat berada di sumbu timur ini, biasa terjadi setiap tahunnya.
Baca Juga: Ini 6 Pertanda Kulit Kita Rusak Akibat Paparan Sinar Matahari!
“Bukan (pertanda buruk) ini biasa terjadi setiap tahunnya, Itu terjadi akibat perputaran bumi mengelilingi matahari sebagai pusat tata surya atau dikenal juga dengan gerak semu matahari,” kata Hari Menjelaskan.
"Karena Jeneponto di Sulawesi Selatan berada berada pada lintang selatan ekuator sehingga menyebabkan pada bulan-bulan tertentu seperti Maret sampai September, posisi matahari seolah bergeser di utara dan puncaknya akan terasa di bulan Juni dan Juli," lanjutnya.
Begitu juga sebaliknya nanti pada bulan September-Maret matahari akan seolah-olah bergerak ke selatan.
Baca Juga: Pulau dan Danau Baru Muncul di NTT Gara-gara Siklon Tropis Seroja!
Jadi, fenomena ini wajar terjadi ya girls, dan bukan pertanda akan ada bencana atau situasi buruk di bumi.
(*)
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR