Lemon dan Madu
Kombinasi lemon dan madu juga dapat kita jadikan masker atau scrub untuk merawat kulit wajah dan membasmi komedo.
Lemon mengandung astringen yang dapat membuka pori-pori kulit wajah yang tersumbat, sedangkan madu memiliki sifat antibakteri yang bisa mematikan bakteri penyebab komedo.
Kita bisa campurkan perasan lemon dengan satu sendok makan madu dan satu sendok teh gula, lalu oleskan di area dengan komedo dan pijat dengan gerakan memutar selama 1-2 menit.
Setelah itu, kita bisa bilas wajah dengan air bersih. Lakukan seminggu sekali untuk hasil optimal, ya!
Lidah Buaya
Lidah buaya memang banyak banget manfaatnya bagi kecantikan.
Pasalnya, lidah buaya mengandung aloin dan antioksidan yang bisa mengatasi masalah kulit, termasuk mengatasi komedo.
Untuk penggunaannya, kita bisa mengambil gel dari daging lidah buaya dan oleskan ke wajah.
Setelah itu, kita tinggal tunggu sampai kering sebelum dibilas.
Baca Juga: Komedo Putih Muncul di Wajah? Jangan-Jangan Hal Ini Penyebabnya!
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR