CewekBanget.ID - Setelah penantian para penggemar sinema Marvel, akhirnya Sony Pictures merilis trailer dan sinopsis film Spider-Man: No Way Home!
Melanjutkan cerita dari Spider-Man: Far from Home (2019), Spider-Man: No Way Home kali ini akan berfokus pada cerita Peter Parker (Tom Holland) setelah identitasnya sebagai Spider-Man dibongkar oleh Mysterio dan menjadi musuh publik.
Bukan hanya sosok Peter Parker dan MJ (Zendaya), superhero lain yaitu Doctor Strange (Benedict Cumberbatch) juga bakal muncul di film Spider-Man: No Way Home ini, lho!
Kepo enggak sih, dengan jalan cerita Spider-Man: No Way Home yang filmnya akan tayang perdana tanggal 17 Desember 2021 ini?
Baca Juga: Main di Spider-Man: No Way Home, Tom Holland Panggil Zendaya 'My MJ'!
Trailer dan Sinopsis Spider-Man: No Way Home
Sony Pictures secara resmi merilis trailer Spider-Man: No Way Home pada 24 Agustus 2021.
Trailer berdurasi 3 menit ini dibuka dengan obrolan akrab Peter Parker alias Spider-Man (Tom Holland) dan teman sekelas sekaligus pacarnya, MJ (Zendaya).
Kebahagiaan mereka enggak berlangsung lama, sebab adegan setelahnya menunjukkan billboard besar dengan wajah Parker dengan topeng Spider-Man-nya dilabeli sebagai 'public enemy (musuh publik)'.
Baca Juga: Kostum Baru Film Spide Man: No Way Home, Bocor! Desainnya Kayak Apa?
Orang-orang juga tampak mengerumuni dan mencaci Parker; selain itu, cowok tersebut terlihat diinterogasi terkait dugaan dirinya membunuh Mysterio.
Merasa enggak berdaya, Parker akhirnya menemui salah satu superhero lain dari Marvel, Doctor Stephen Strange (Benedict Cumberbatch) untuk meminta bantuan agar ia bisa memisahkan kehidupan pribadinya dari identitasnya sebagai superhero.
Namun sihir Strange justru membuat situasi semakin parah; pada saat inilah Parker terpaksa belajar arti sesungguhnya dari menjadi seorang Spider-Man.
Akan Ada 'Spider-Man' Lainnya?
Yang menarik, bukan cuma Spider-Man-nya Peter Parker yang akan muncul dalam film Spider-Man: No Way Home.
Setelah penampakan kostum Spider-Man untuk film ini sempat bocor ke publik, muncul spekulasi bahwa Andrew Garfield dan Tobey Maguire, kedua pemeran Spider-Man dari film Spider-Man rilisan Sony yang terpisah dari versi Marvel Cinematic Universe (MCU) akan turut muncul.
Kabarnya, kalau memang para 'Spider-Man' selain yang diperankan Tom Holland hadir di film ini, kita akan dapat menyaksikan perkembangan karakter Peter Parker-nya Holland dan melihatnya berdiri sendiri sebagai pahlawan.
Baca Juga: Tom Holland dan Zendaya Ketahuan Mesra di Mobil, Resmi Pacaran?
Pasalnya, sosok Spider-Man selama ini kerap bergantung pada tokoh lain di MCU, seperti Iron Man alias Tony Stark (Robert Downey Jr.) di Spider-Man: Homecoming (2017) dan seri The Avengers.
Meski Doctor Strange juga tampaknya akan membimbing Parker di film kali ini, para penggemar berharap perannya hanya akan membawa sosok Spider-Man pada kenyataan bahwa dirinya harus lebih mandiri dan mampu menjalani kehidupannya sebagai orang biasa dan superhero dengan tepat.
Nah, buat yang sudah enggak sabar, film Spider-Man: No Way Home baru akan tayang secara komersil mulai tanggal 17 Desember 2021 mendatang.
Sambil menunggu kabar berikutnya dari penayangan film ini, kita bisa menonton dulu trailer-nya, nih!
(*)
Source | : | Sony Pictures Entertainment,Screen Rant |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR