Membersihkan Wajah dari Jerawat
Khasiat teh hijau yang enggak boleh dilewatkan banget adalah manfaatnya menjaga kulit wajah bersih dan bebas dari jerawat, girls!
Penelitian menunjukkan, orang yang mengonsumsi ekstrak teh hijau dekafein sehari-hari enggak terlalu banyak mengalami breakout pada area hidung, mulut, dan dagu setelah 4 minggu.
Teh hijau juga kerap ditemukan sebagai bahan produk skincare untuk menjaga kebersihan kulit.
Baca Juga: Wajah Berjerawat? Konsumsi 5 Minuman Ini untuk Mengatasinya!
Meredakan Stres
Mengonsumsi teh hijau dapat menekan risiko stres.
Pasalnya, teh hijau mengandung asam amino L-theanine yang dapat menjadi pereda stres.
Selain mengonsumsi teh hijau, kita juga bisa memadukannya dengan melakukan meditasi ringan di tengah kesibukan agar enggak terlalu stres.
(*)
Source | : | The Healthy |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR