CewekBanget.ID - Impian Lisa BLACKPINK memperkenalkan kebudayaan Thailand nampaknya membuahkan hasil yang membanggakan.
Lisa berhasil memamerkan pakaian adat, lantunan musik, bahkan aura budaya Thailand melalui debut solonya.
Baca Juga: Lagu LALISA Enggak Menang di Inkigayo, Fans Ngamuk di Twitter!
Walaupun hanya terekam beberapa detik saja, namun, misi Lisa harus diacungi jempol.
Enggak sedikit dari penonton MV LALISA yang melihat adegan Lisa memamerkan kebudayaan Thailand langsung kagum.
Ternyata, hal ini mendapatkan sorotan langsung dari pemerintahan Thailand, lho.
Baca Juga: Lisa BLACKPINK Selalu Pakai Baju Aneh, Ternyata Ini Alasannya!
Dilansir dari Koreaboo.com (22/9) juru bicara Pemerintah Thailand, Thanakorn Wangboonkongchana mengatakan Perdana Menteri Prayut Chan-ocha sangat mengagumi Lisa dan usahanya dalam memperkenalkan budaya Thailand.
MV LALISA yang memperkenalkan kebudayaan Thailand secara kekinian ini, meningkatkan nilai ekonomi kreatif di Thailand.
Thanakorn sangat terkesan dengan bagaimana cara Lisa mempromosikan soft power Thailand kepada dunia.
Bukan cuma mempromosikan Thailand, namun kini banyak orang yang melirik Thailand sebagai tujuan wisata.
Baca Juga: Bukan Cuma Lisa, Deretan Idol Ini Juga Rilis Lagu di Bulan September!
"PM Prayut mengagumi keberhasilan seniman Thailand termasuk individu yang karyanya mencerminkan dedikasi dan tekad mereka untuk menginspirasi banyak orang Thailand dalam industri kreatif dalam seni, musik dan film," ujar Thanakorn Wangboonkongchana.
(*)
Penulis | : | Monika Perangin |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR