CewekBanget.ID - Memiliki rumah yang sempit bukan berarti kita harus pasrah dengan keadaan, girls.
Kita bisa kok membuat rumah sempit kita jadi lebih nyaman.
Seperti membuat rumah yang sempit jadi terlihat lebih luas dengan menggunakan trik cermin.
Baca Juga: Rizky Febian Nyesel Punya Rumah Sendiri Gara-gara Tetangganya!
Yup, cermin bisa membuat kesan rumah kita jadi terlihat lebih luas tapi harus ada triknya yang kita ketahui.
Dilansir dari Idea via Parapuan.co, ini dia 3 trik cermin yang bisa kita terapkan di rumah sempit!
Frameless
Frameless merupakan salah satu cara pemasangan cermin tanpa menggunakan bingkai.
Memasang cermin dengan secara frameless ini membuat ilusi ruangan tambahan.
Cara ini membuat ruang sempit terlihat lebih nyata dan tentunya menyatu dengan dinding.
Memasang cermin tanpa menggunakan bingkai ini cocok untuk kita letakkan di kamar tidur maupun ruang tamu.
Untuk ruang tamu, cermin enggak hanya dapat membuat ruangan terlihat lebih luas tapi juga membantu para tamu untuk merapikan penampilannya.
Baca Juga: Enggak Melipat Halaman dan 3 Tips Lain Merawat Koleksi Buku di Rumah
Menempel
Salah satu cara yang umum ialah cermin dipasangkan dengan menempel pada dinding.
Namun, cara menempelkannya di dinding pun tidak bisa sembarangan.
Alih-alih membuat ruangan terlihat luas, cara ini justru dapat membuat ruangan terlihat tidak menarik jika ditempelkan di tempat yang tidak sesuai.
Untuk itu, kita perlu menempelkan cermin di dinding yang dapat memantulkannya pada benda seperti meja, lantai, hingga dinding.
Cara ini akan membuat bidang-bidang tersebut terlihat menembus cermin.
Enggak Berhadapan
Kita boleh jadi pengin memasang cermin vertikal yang bisa menunjukkan keseluruhan penampilanmu.
Untuk itu, hindari memasang cermin secara berhadapan.
Baca Juga: Makin Happy Meski di Rumah, Pakai 3 Produk Wardah Colorfit Ini Yuk!
Ini enggak akan membantu kita untuk mengatasi masalah ruangan sempit, tetapi justru dapat menimbulkan pandangan ke cermin menjadi rancu.
Memasang cermin dengan berhadapan juga enggak membuat tampilan rumah menjadi menarik.
Itu dia beberapa tips yang bisa kita terapkan girls, semoga membantu yaa!
Artikel Ini Sudah Tayang di Parapuan.co dengan Judul, "Ini 3 Tips Memasang Cermin untuk Mengatasi Rumah Sempit, Apa Saja?"
(*)
Source | : | parapuan.co |
Penulis | : | None |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR