CewekBanget.ID - Hidup sejahtera, kaya dan berkecukupan mungkin jadi salah satu tujuan hidup banyak orang ya, girls.
Yup! Pengertian kaya disini sangat relatif bagi setiap orang, ya.
Ada yang menganggap kaya itu memiliki harta yang melimpah, tapi ada juga yang menganggap kaya itu enggak harus memiliki harta materi melimpah, tetapi kebahagiaan hidup yang tidak bisa dinilai dengan uang.
Baca Juga: Mau Pindahan? Wajib Tahu 4 Tips Packing Barang yang Praktis!
Melihat terlebih dahulu makna 'kaya'
Membahas soal kekayaan, salah satu Kepala Departemen di OJK, Dr. Agus Sugiarto pun memberikan pandangannya terkait hal tersebut.
Menurutnya, menjadi orang kaya atau yang berkecukupan secara materi, akan memudahkan kehidupan kita, bukan hanya untuk saat ini saja, melainkan juga sampai kita mati.
Dengan hidup sejahtera dan kaya tentunya bukan hanya diri kita yang diuntungkan, tetapi juga keluarga dan teman-teman.
Menurut pandangan Dr. Agus Sugiarto, kekayaan yang kita miliki tersebut bisa kita gunakan untuk membantu keluarga dan saudara-saudara yang kekurangan atapun teman-teman yang membutuhkan bantuan secara materil.
Source | : | Press Release |
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR