CewekBanget.ID - Panu atau tinea versicolor adalah infeksi jamur yang menyebabkan munculnya bercak atau ruam pada kulit dan membuat warna kulit jadi enggak rata.
Melansir NHS, panu disebabkan oleh jamur Malassezia yang sebetulnya tumbuh secara alami pada kulit kita, tapi dapat menyebabkan masalah apabila pertumbuhannya terjadi terlalu pesat.
Panu bukan masalah yang begitu berbahaya, tapi gejalanya cukup bikin enggak nyaman.
Yuk, hindari kondisi panuan dan jika terjadi pada kita, lakukan 4 hal ini untuk mengatasi dan mencegah gejalanya!
Baca Juga: Obat Alami, Kunyit dan 4 Bahan Ini Dijamin Ampuh Mengatasi Panu!
Hindari Produk yang Bikin Kulit Berminyak
Fyi, panu disebabkan oleh jamur Malassezia.
Jamur ini tumbuh pada kulit sehat dan normal, tapi kondisi seperti kulit berminyak bakal memicu ledakan populasi Malassezia sehingga menyebabkan masalah kulit seperti panu.
Malassezia adalah jamur yang tumbuh alami di kulit sehingga enggak bakal menular ke orang lain, tapi ada baiknya kita menghindari penggunaan produk yang dapat menyebabkan kulit berminyak untuk sementara waktu agar pertumbuhannya enggak berjalan terlalu pesat.
Baca Juga: Kaya Manfaat, Enggak Rugi Doyan 5 Sayur dan Buah Kaya Vitamin A Ini!
Source | : | WebMD,NHS,Femina India |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR