Dia bahkan merasa Jae berubah dan enggak mengenali seperti Jae Park yang dulu lagi.
"Mana Park Jaehyung yang kami kenal?" tulisnya kecewa.

Kekecewaan fans Jae Park
Meminta Jae lebih mawas diri
Fans lain meluapkan rasa kecewanya, karena dia menganggap seperti kehilangan sosok Jae yang dia kenal.
"Kata-kata enggak bisa gambarkan betapa kecewanya aku dengan kelakuanmu baru-baru ini.
Hari demi hari, itu kelihatan seperti aku enggak kenal kamu lagi.
Enggak tahu kamu yang dulu adalah yang sebenarnya atau dibuat-buat tapi aku harus akui, sosok kamu yang sekarang, bukan orang yang sebelumnya aku support," katanya.

Teguran dari fans Jae Park
Akun @d****p juga berharap supaya Jae bisa belajar dari kesalahannya.
Baca Juga: School 2021 Udah Hampir Tamat, Netizen Diskusikan Rating Rendah dan Plot Cerita
"Aku berharap kamu berpikir panjang dan matang pada tiap kata-katamu sebelum kamu katakan pada orang lain mulai sekarang," lanjutnya.