Duh, semua image itu enggak berlaku lagi begitu kita menjadi mahasiswa dan memulai kehidupan baru di kampus.
Kalau kita pengin rebranding citra dan kepribadian kita, inilah saat yang paling tepat.
Cari lingkungan pertemanan baru, hentikan kebiasaan buruk saat masih sekolah, dan lakukan hal-hal yang dulu enggak bisa kita laksanakan karena image yang sudah keburu menempel pada sosok diri kita.
Aktif Mengikuti Kegiatan Ekstra
Enggak salah sih, kalau banyak orang mengatakan masa kuliah belum lengkap jika kita belum mengikuti organisasi atau kegiatan ekstra lainnya.
Mengikuti kegiatan non-akademik memang enggak wajib, tapi ini dapat membantu kita banget dalam mempelajari kehidupan berorganisasi sekaligus memperluas jaringan pergaulan.
Selain itu, kita akan selalu bisa belajar hal baru dari kegiatan di luar kelas.
Baca Juga: Masih Bingung? Ini 4 Tips Pilih Jurusan Kuliah Buat #Girls4theFuture!
Enggak Apa-Apa Putus Asa
Masa-masa kuliah bisa jadi terasa berat di momen tertentu, khususnya saat kita berada di titik terakhir sebelum kelulusan.
Yang harus diingat, merasa putus asa dan berada di titik terbawah hidup saat menjalani kehidupan perkuliahan itu enggak apa-apa, kok.
Yang penting kita dapat menemukan alasan untuk bangkit kembali dan berupaya untuk mencapai tujuan.
Stem Cell, Terobosan Baru Sebagai Solusi Perawatan Ortopedi Hingga Cedera Olahraga
Source | : | Thought Catalog |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR