CewekBanget.ID - Mengatasi kulit berjerawat memang tricky dan gampang-gampang susah.
Kita sebetulnya cukup melakukan perawatan kulit yang tepat agar jerawat dapat hilang dan kulit jadi lebih bersih.
Tapi kalau sembarangan dan caranya salah, jerawat justru akan membandel dan bertambah banyak.
Makanya, ketahui vitamin apa saja yang dibutuhkan kulit untuk bekerja lebih baik dalam mencegah munculnya jerawat seperti berikut ini!
Vitamin A
Alih-alih vitamin A, mungkin kita akan lebih familier dengan istilah retinol saat membicarakan vitamin yang bermanfaat bagi kulit.
Retinol juga masih bagian dari vitamin A dan merupakan bahan yang sering digunakan dalam perawatan kulit.
Retinol dapat menjaga kulit tetap kencang, awet muda, dan bebas jerawat.
Selain itu, melansir dari The Healthy, perawatan vitamin A topikal juga dapat mencegah sel-sel kulit saling menempel dan menyumbat pori-pori, sehingga vitamin ini mampu merawat kulit berjerawat.
Baca Juga: Bekas Jerawat Merah Susah Hilang? Pudarkan Pakai 5 Jenis Skincare Ini!
Vitamin C
Vitamin C juga belakangan ini populer sebagai bahan perawatan kulit.
Fyi, orang dengan kulit berjerawat memiliki kualitas sebum atau minyak alami pada kulit yang berbeda dengan orang yang kulitnya cenderung bebas dari jerawat.
Nah, perubahan kualitas pada sebum dapat menyebabkan terjadinya peroksidasi atau kerusakan akibat radikal bebas dan memicu peradangan.
Inilah yang membuat kulit kita jadi berjerawat.
Vitamin C dikenal mengandung antioksidan yang dapat membantu menetralisir kerusakan akibat radikal bebas.
Jadi dengan asupan vitamin C yang cukup, kita dapat memberantas jerawat.
Baca Juga: Ampuh! Ini 4 Rekomendasi Masker Buat Pudarkan Bekas Jerawat Merah
Zinc
Zinc menjadi salah satu jenis vitamin lainnya yang diketahui bisa membantu merawat kulit.
Sebuah artikel di Dermatology Research and Practice pada tahun 2014 menyebut, zinc topikal dapat membantu mengurangi jerawat, seperti dilansir dari The Healthy.
Bukan hanya zinc topikal, jenis oral berupa suplemen juga bisa memberikan manfaat serupa.
Zinc bisa mengurangi peradangan kulit dari luar dan dalam.
Selain dari suplemen, kita dapat mengonsumsi makanan yang mengandung zinc tinggi, seperti kepiting dan sereal dingin.
Vitamin D
Vitamin D menjadi lebih banyak digandrungi sejak pandemi COVID-19 melanda dunia.
Pasalnya, vitamin D dan omega-3 disebut dapat meningkatkan sistem imun tubuh dan melindungi kita dari penyakit.
Nah, selain itu, vitamin D juga populer dengan manfaatnya bagi kulit.
Vitamin D dapat mengurangi risiko kulit berjerawat, karena penelitian menunjukkan defisiensi vitamin D membuat orang menderita jerawat yang parah.
Baca Juga: 5 Kebiasaan Receh Bikin Bekas Jerawat Susah Hilang. Skincare Percuma!
(*)
Source | : | The Healthy |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR