CewekBanget.ID - Iqbaal Ramadhan kini dikenal sebagai salah satu aktor muda berbakat yang sedang populer.
Film yang diperankan Iqbaal Ramadhan kebanyakan sukses besar dan mengangkat namanya jadi aktor diperhitungkan dalam seni peran.
Aktor yang tadinya mengenal peran lewat teater pertunjukan itu, mengaku enggak mau terima tawaran peran cuma karena honor aja.
Karier akting Iqbaal Ramadhan
Iqbaal Ramadhan bisa dibilang belum lama meniti karier di dunia film.
Berangkat dari panggung pertamanya di teater Laskar Pelangi ketika usia 10 tahun, Iqbaal zaman remaja lebih sering main sinetron.
Dirinya sempat vacuum dari dunia peran dan fokus selesaikan pendidikan di Amerika.
Kembali dari Amerika nama Iqbaal makin dikenal setelah memerankan karakter Dilan.
Karakter yang sampai sekarang masih menempel dengan imej Iqbaal Ramadhan meski sudah main banyak film lain.
Baca Juga: Iqbaal Ramadhan Resmi Keluar dari Svmmerdose Sampai Unfollow Rinrin
Idealisme Iqbaal Ramadhan
Semakin dewasa dan melakoni berbagai peran, Iqbaal makin disadarkan dengan pemikirannya yang baru.
Baginya kini berakting bukan sekedar muncul di layar lebar dan menjadi karakter berbeda-beda, tapi juga harus punya makna.
Makanya sekarang Iqbaal menjadi aktor yang lebih idealis.
Mantan personel CJR itu enggak mau mengambil job akting hanya karena honor aja.
"Gua yakin banget adalah gue enggak akan pernah mengorbankan seni gua untuk uang.
Gua enggak mau kalau misalnya karena uang gue harus menjadi karakter atau ambil projek-projek yang sebenarnya gue enggak suka enggak passionate," jelasnya dilansir dari YouTube HAHAHA TV.
Iqbaal percaya kalau peran yang diberikan harusnya bisa memberi pengaruh, memberi perubahan untuk diri sendiri dan yang menonton.
"Untuk bisa dapat pekerjaan kayak gini, akhirnya bisa minjam karakter ke tubuh elo, gue percaya itu sih.
Baca Juga: Ucapan Aldy Buat Ulang Tahun Iqbaal, Singgung Masa Lalu Pernah Suka Cewek yang Sama!
Untuk bisa ngambil sebuah projek gue harus bisa yakin dan pengin, gue enggak pengin sampai mengorbankan si karya ini demi uang," lanjutnya.
Pengin membangun usaha
Meski begitu, Iqbaal sadar kalau idealismenya enggak selalu didukung keadaan masa kini dan masa depan yang bakal dihadapi.
Maka dari itu Iqbaal udah buat rencana supaya dia tetap bisa yakini idealismenya dengan keadaan yang rasional.
Dia mau membangun perusahaannya sendiri, dan hidup tanpa bergantung pada karier akting.
"Makanya gue pengin kayak, goals gue tuh lulus kuliah gue pengin bikin sesuatu.
Ya entah lah, bisnis atau perusahaan karena itu tadi goals gua.
Gua bilang ke ibu, pokoknya aku enggak mau sampai mengorbankan karyaku untuk uang kan, berarti jawabannya adalah bikin sesuatu yang bisa ngehasilin lo uang jadi tetap bisa main film suka-suka lo."
Sekarang idealisme Iqbaal soal memilih job dan karakter sudah mulai dia terapkan.
Baca Juga: Iqbaal Ramadhan Stress Belajar 2 Gaya Lukis Berbeda Untuk Peran Mencuri Raden Saleh
(*)
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Tiara Harum Pramesti |
KOMENTAR