CewekBanget.ID - Produk CC cream cocok untuk dipakai makeup sehari-hari.
Sebab CC cream punya tekstur lebih ringan dibanding foundation umumnya.
Buat kita yang enggak terlalu suka makeup berat, bisa mengandalkan produk CC cream nih.
Kali ini CewekBanget.ID akan review produk CC cream dari Mineral Botanica.
Mineral Botanica The Grail CC Cream diklaim bisa ciptakan penampilan oke seharian dan dilengkapi dengan beragam skincare juga lho.
Kemasan produk
Mineral Botanica The Grail CC Cream hadir dalam kemasan tube.
CC cream satu ini dikemas seberat 20 gram, cukup ringan dan praktis di bawa traveling.
Untuk kemasanya didominasi warna hitam dan warna shade sesuai yang ada di dalamnya.
Baca Juga: Review Emina City CC Cake Chic: Jitu Tutupi Noda dan Jerawat di Wajah?
Jadi kita bisa mengira-ngira dari luar wadah untuk menyesuaikan shade kulit kita, girls.
Untuk kemasan 20 gram, Mineral Botanica The Grail CC Cream dibanderol dengan harga Rp 51.000.
Keunggulan produk
Produk Mineral Botanica The Grail CC Cream diklaim mampu bikin tampilan wajah flawless.
UV protection yang ada di dalamnya mampu melindungi kulit dari UVA dan UVB.
Selain itu, diklaim mampu membantu tutupi imperfection pada wajah seperti flek, jerawat, garis halus dan kemerahan.
Teksturnya juga ringan, lembut, dan enggak menyumbat pori-pori.
Keunggulan yang ditawarkan cocok banget buat pemilik kulit berminyak dan mudah berjerawat.
Review pemakaian
Baca Juga: Sesuaikan dengan Jenis Kulit, 5 Jenis Base Makeup Ini Harus Diketahui!
CC cream Mineral Botanica The Grail terdiri dari dua shade, yaitu Natural dan Beige.
Kali ini model akan mencoba shade Natural, pada wajah dengan jenis kulit berminyak dan berjerawat.
Ketika pencetan pertama untuk mengeluarkan produknya, ada aroma wangi yang cukup kuat.
Bagi pemilik kulit sensitif sebaiknya lebih hati-hati ya saat akan mencoba produk ini.
Saat diaplikasikan ke punggung tangan, warna natural yang disajikan enggak terlalu putih.
Selain itu karena teksturnya ringan CC cream ini juga mudah di blend pada kulit.
Model coba untuk mengaplikasikan dengan dua cara, di wajah bagian kanan menggunakan jari sementara yang kiri memakai sponge makeup.
Baca Juga: Review Mineral Botanica The Grail BB Cream, Tekstur Super Ringan Cocok Buat Remaja!
Pemakaian menggunakan jari enggak sulit untuk diratakan dan hasilnya juga enggak ada perbedaan mencolok dengan yang pakai sponge.
Meski teksturnya enggak sekental foundation umumnya, tapi Mineral Botanica The Grail CC Cream bisa menutupi kemerahan di wajah.
Jerawat yang biasanya kelihatan juga tertutup dengan cukup baik.
Biasanya produk CC cream enggak menawarkan full coverage, tapi pada produk Mineral Botanica ini coverage cukup tinggi.
Untuk harga di bawah 100 ribu rupiah dan klaim yang sesuai saat dipakai, produk Mineral Botanica The Grail CC Cream layak buat dicoba nih!
Apa lagi kita juga bisa memakainya sekaligus jadi primer, sun protection, light foundation dan moisturizer. Lengkap banget kan?
Simak review selengkapnya untuk Mineral Botanica The Grail CC Cream di video berikut.
Baca Juga: Yuk Intip Review Mineral Botanica Volumizing Mascara! Harga Terjangkau, Kualitas Oke?
(*)
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Tiara Harum Pramesti |
KOMENTAR