Padahal rasanya kita enggak berbuat salah dan segalanya baik-baik saja sebelumnya.
Ingat ya girls, kalau doi terlalu sering memulai pertengkaran bahkan untuk hal-hal yang sepele, ini tanda hubungan kita dengannya enggak sehat.
Biasanya pelaku membesar-besarkan masalah yang bahkan enggak seserius itu, membawa-bawa konflik masa lalu, dan memutarbalikkan permasalahan ke hal lain yang sebetulnya enggak ada kaitannya.
Pelaku bisa jadi melakukan itu sebagai caranya mengabaikan perasaan kita.
Kita Meminta Maaf Duluan
Jelas-jelas doi yang salah, tapi kita yang harus meminta maaf duluan.
Manipulator enggak mau bertanggungjawab atas perbuatannya, sehingga ia melemparkan kesalahannya kepada kita.
Baca Juga: Toxic, Ini 4 Fakta tentang Gaslighting yang Wajib Kita Ketahui!
Biasanya doi jago banget nih, playing victim sehingga ia bisa balik menuduh kita atas kesalahan yang dilakukannya.
Pada akhirnya, kita jadi orang yang 'salah' dan dituntut untuk meminta maaf kepada pelaku.
Memutarbalikkan Fakta
Tanda lainnya yang harus kita sadari sebagai peringatan manipulasi dan gaslighting adalah ketika doi menyampaikan hal yang berlawanan dari fakta yang sebenarnya terjadi.
Source | : | The Healthy |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR