CewekBanget.ID - Para penonton serial Layangan Putus pasti sudah enggak asing dengan soundtrack berjudul Sahabat Dulu yang dinyanyikan oleh Prinsa Mandagie.
Beberapa waktu lalu CewekBanget.ID ngobrol bareng Prinsa seputar lagu Sahabat Dulu.
Kira-kira menceritakan tentang apa lagu Sahabat Dulu? Yuk simak obrolannya bareng Prinsa Mandagie lewat artikel ini!
Menceritakan tentang masalah dalam sebuah hubungan
Dalam sebuah hubungan pasti ada ups and down-nya, Prinsa menjelaskan kalau lagu Sahabat Dulu menggambarkan hal tersebut.
"Nah ketika terjadi permasalahan itu, biasanya kalau misalkan emang sama-sama mau berjuang itu akan bertahan.
Tapi kalau misalnya salah satu orang dalam hubungan itu berjuan tapi yang satunya berpaling itu yang enggak akan bisa," jelas Prinsa.
Menurut Prinsa jika ada dalam sebuah hubungan sebaiknya diselesaikan dengan pasangan.
Bukan dengan orang lain agar solusinya bisa lebih objektif.
Baca Juga: Prinsa Mandagie Pernah Punya Pengalaman Mirip Lagu Sahabat Dulu!
Single ke-5 dan langsung jadi soundtrack
Lagu Sahabat Dulu merupakan single kelima dari Prinsa dan langsung menjadi soundtrack dari serial yang laris berjudul Layangan Putus.
Prinsa sangat senang dan bersyukur karena niat awalnya adalah casting menjadi salah satu pemain bukan pengisi soundtrack.
Meski begitu Prinsa tetap pengin mencoba untuk casting dan berakting, tapi untuk sekarang jadi penyanyi soundtrack-nya dulu.
"Bersyukur sama yang terjadi di hidup aku, karena yang enggak disangka-sangka justru jadi rezeki," ujar Prinsa.
Menggali emosi sebelum nyanyiin Sahabat Dulu
Prinsa menceritakan persiapan khusus yang dia lakukan supaya bisa lebih 'masuk' ke dalam lagu Sahabat Dulu.
"Menggali emosinya, karena aku membayangkan aku di posisi seperti itu akan seperti apa," ujar Prinsa.
Sejauh ini Prinsa selalu berhasil menggali emosinya sebab dirinya relate dengan kisah dalam lagu Sahabat Dulu.
Kita juga bisa nonton obrolan seru bareng Prinsa Mandagie seputar lagu Sahabat Dulu, selengkapnya di sini!
Baca Juga: Prinsa Mandagie Pacaran Cuma Seminggu Gara-gara LDR Enggak Bisa Jauh!
(*)
Penulis | : | Novita Caesaria |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR