CewekBanget.ID - Tepat pada tanggal 1 April 2022, Harry Styles merilis single-nya berjudul As It Was lewat kanal Youtube pribadinya.
Belum genap sebulan lagu Harry Styles As It Was sudah memecahkan rekor Guinness Book of World Record.
Dalam kategori musisi cowok yang lagunya paling banyak diputar di Spotify dalam 24 jam.
Hanya dalam waktu 24 jam saja, As It Was milik Harry Styles mampu menembus mengumpulkan 16.103.849 streaming.
You know it's not the same As It Was. @Harry_Styles just broke some records ???? pic.twitter.com/VT2cq87Vg0
— Spotify (@Spotify) April 2, 2022
Lagu karya musisi asal Inggris ini memiliki perpaduan gema retro 80-an dan suara upbeat kontemporer.
Bahkan akhir-akhir ini As It Was banyak digunakan sebagai backsound Tiktok, Instagram Reels maupun konten video yang lain.
Dikutip dari website Guinness World Record, dari Australia hingga Venezuela, Islandia, dan Uni Emirat Arab, 34 negara melihat single tersebut sebagai lagu teratas mereka untuk hari itu.
Di AS, trek tersebut mengumpulkan 8,3 juta streamer yang mengesankan.
Baca Juga: Harry's House Jadi Album Ketiga Harry Styles, Rilis Mei 2022!
Melampaui Drivers License milik Olivia Rodrigo sebagai trek yang paling banyak diputar pada hari pertama di Amerika Serikat dan menghasilkan rekor Spotify.
Lagu As It Was juga memiliki 1.247.683 stream di Inggris dan 1.168.896 di Meksiko.
As It Was menjadi single utama untuk album studi ketiga Harry Styles, yang bernama Harry's House, dan akan dirilis pada 20 Mei nanti.
View this post on Instagram
Harry Styles Produktif Selama Pandemi
Dalam wawancara Harry Styles dengan Rolling Stone di tahun 2019 , Styles menduga banyak musik yang kuat akan diproduksi selama masa lockdown ini.
Karena dia menghabiskan lebih banyak waktu untuk menulis lirik dan bermain gitar.
Dilansir dari Parapuan, fans Harry Styles yang sudah mendengarkan As It Was percaya kalau lagu ini membahas tentang kekasih Harry, sutradara Olivia Wilde.
Tapi banyak juga yang berpendapat bahwa lagu tersebut merupakan perjuangan pribadi Harry menghadapi perubahan hidup dan kesepian di tengah ketenarannya.
Baca Juga: Camila Cabello Dulu Ikut Audisi X Factor Demi Harry Styles!
Harry juga membahas soal jati diri, kehilangan diri sendiri, dan kemudian menemukannya lagi.
Lagu As It Was
As It Was mungkin merupakan hasil dari momen sejarah yang unik (menyentuh tema seperti isolasi dan fluiditas), dan jelas bahwa penggemar Styles menyambut kembalinya Harry dengan karya terbarunya.
Video YouTube untuk As It Was telah mencapai 39.923.048 penayangan di YouTube dan akan terus bertambah.
Lagu dibuka dengan suara seseorang yang lebih muda berkata: "Ayo, Harry, kami ingin mengucapkan selamat malam padamu!"
Untuk bagian ini, seperti yang dikonfirmasi oleh EW, sulih suara dilakukan oleh putri baptis Styles yang berusia lima tahun, Ruby Winston.
Ruby Winston sendiri merupakan putri dari produser eksekutif Late Late Show, Ben Winston.
Diketahui, Harry Styles selalu mengucapkan selamat malam kepada anak dari Ben Winston tersebut setiap malam.
Baca Juga: Channel YouTube Harry Styles dan Musisi Dunia Lainya Kena Hack!
Kemudian memulai video yang terinspirasi tahun 70-an yang menampilkan beberapa landmark ikonik London.
Jas dan pakaian merah yang dikenakan oleh mantan bintang One Direction dalam video musik itu sudah menjadi ikon, seperti dilansir dalam laman Vogue.
Jumpsuit merah berpayet yang dirancang oleh Arturo Obegero tersebar di seluruh internet, dan mencerminkan desain biru elektrik cerah yang dikenakan oleh pasangan dansa Styles.
Sedangkan penyanyi ikonik Inggris lainnya, Adele, menjadi musisi cewek yang memegang rekor lagu paling banyak diputar di Spotify dalam 24 jam.
Easy on Me memecahkan rekor sebelumnya dengan jumlah 19.749.704 pendengar yang luar biasa di Spotify untuk hari pertama perilisannya.
Jadi engak sabar ya girls buat nungguin album barunya Harry Styles.
Kira-kira bakal mecahin rekor juga enggak ya?
Baca Juga: Tuai Pujian, Harry Styles Bantu Jagain Anjing Peliharaan Orang Lain!
(*)
Source | : | Guiness World Record,Parapuan |
Penulis | : | Aisyah Balqis |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR