CewekBanget.ID - Youtuber Jang Hansol atau yang biasa dikenal dengan nama Korea Reomit mengumumkan kalau dirinya akan segera menikahi tunangannya, yaitu Jeannete Ong.
Setelah melamar pasangannya pada tahun 2021 lalu, nampaknya kini Jang Hansol ingin meresmikan hubungannya ke jenjang yang lebih serius.
Pada tanggal 25 Mei 2022 tepatnya di malam hari, Jang Hansol mengunggah video prewedding-nya di channel Youtube miliknya.
Dalam video tersebut terlihat suasana yang begitu romantis dan hangat.
Terlihat kalau video prewedding-nya ini dibuat di beberapa tempat di Singapura, negara asal calon istri Jang Hansol.
Hansol dan Jeanette pacaran sejak sang Youtuber yang pernah tinggal di Jawa Timur itu menempuh perkuliahan di Singapura.
Enggak lama kemudian, Hansol harus kembali ke Korea dan akhirnya pasangan ini menjalani hubungan jarak jauh atau long distance relationship (LDR).
Hansol dan Jeanette pun rela terbang ke luar negeri demi bertemu satu sama lain.
Baca Juga: Diungkap Sang Mama, Gelar Pernikahan di Halaman Rumah Jadi Impian Maudy Ayunda
"Ada kalanya kita ke luar negeri untuk melihat satu sama lain dan enggak peduli betapa susahnya semua itu.
Aku enggak pernah menyesali setiap detik yang aku lewatkan bersama dengan dirimu," ucap Hansol dalam video yang diunggahnya.
Tapi kini keduanya sudah menemukan jalan untuk bersama.
Akan mengadakan dua kali pernikahan
Hansol juga mengabarkan di halaman Youtube-nya kalau mereka akan menggelar pernikahan sebanyak dua kali.
Pertama di Korea pada tanggal 25 Juni 2022 dan kemudian di Singapura pada tanggal 23 Juli 2022.
Banyak ucapan selamat dari netizen yang diberikan kepada pasangan ini.
"Selamat mas Hansol dan kak Jeanette, aku enggak sabar banget lihat pernikahan kalian. Semoga dilancarkan terus segala urusannya," tulis netizen.
"Merinding banget, congrats mas Hansol, kerasa banget nemenin dari rekaman di kamar kos yang kecil sampe beli rumah dan membangun rumah tangga, so proud of you," tulis netizen lainnya.
Semoga lancar sampai hari H buat Hansol dan Jeanette ya!
Baca Juga: Maudy Ayunda Unggah Foto Saat Dilamar Jesse Choi, Captionnya Sweet Abis!
(*)
Penulis | : | Adinda Efrilla |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR