Biasanya dokter akan menyarankan penggunaan salep atau obat antijamur.
Tergantung kondisinya, dokter juga mungkin bakal meresepkan sejumlah jenis obat lain untuk mengatasi masalah kutu air akibat jamur.
Obat-obatan tersebut harus digunakan sampai kutu air lenyap sepenuhnya, ya.
Menjaga Kebersihan Kaki
Yang terpenting, supaya kutu air enggak menyerang lagi, kebersihan kaki harus selalu terjaga.
Jangan biarkan kaki terkena basah terutama dalam kondisi tertutup, ya!
Kalau kaki terkena basah, segera keringkan kaki, serta jangan lupa untuk mengganti kaus kaki dan membersihkan sepatu.
Rajin menggunakan pelembap di area kaki dan memakai alas kaki saat berolahraga juga penting supaya kaki bebas dari kotoran yang ada di permukaan lantai.
Baca Juga: 3 Bahan di Sekitar Kita yang Bisa Digunakan untuk Mengobati Kutu Air
(*)
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR