Selain itu, kita pun harus mencuci pembalut kain sampai benar-benar bersih.
Terbilang cukup mudah untuk dicuci, kita bisa mencuci pembalut kain dengan tangan, menggunakan air dan sabun berformula lembut.
Bisa juga menggunakan sabun khusus pencuci pakaian dalam ataupun sabun cuci untuk pakaian bayi.
Baca Juga: Cewek Harus Tahu, Ini 6 Jenis Pembalut dan Kapan Memakainya!
Setelah itu jemur pembalut kain sampai benar-benar kering di bawah sinar matahari, supaya enggak lembap dan bakteri mati.
Proses mencuci yang kurang bersih dan pembalut kain yang tidak kering sempurna.
Kondisi ini sangat mungkin menimbulkan adanya bakteri atau jamur yang mengancam kesehatan vagina.
Jadi, pastikan mencuci pembalut kain dengan bersih dan jemur hingga benar-benar kering, ya.
Baca Juga: Kebiasaan Malas Ganti Pembalut? Ini 4 Dampak Buruk yang Mungkin Kita Alami!
Itu dia beberapa hal penting terkait pembalut kain yang perlu kita ketahui.
Namun balik lagi girls, pemilihan produk sanitasi saat menstruasi pun tergantung dari kebutuhan kita.
Jadi, penting untuk tahu produk yang nyaman dan sesuai dengan kebutuhan, ya!
(*)
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR