CewekBanget.ID - Sampai saat ini, pembalut sekali masih jadi salah satu jenis sanitasi saat menstruasi, yang paling sering digunakan ya.
Namun, pemakaian pembalut sekali pakai sangat mungkin menimbulkan reaksi alergi.
Hal ini biasanya dikenal dengan istilah dermatitis sanitary pad.
Alergi pembalut biasanya terjadi ketika kulit di sekitar vagina bereaksi terhadap jenis pembalut yang digunakan.
Penyebab alergi pembalut pun bisa beragam, girls. Namun, yang paling sering terjadi biasanya karena bahan atau kandungan pada pembalut.
Membahas tentang itu, ternyata ada beberapa hal lho yang bisa jadi tanda kalau kita alergi pembalut.
Sebaiknya enggak kita abaikan, yuk cari tahu 4 tanda alergi pembalut yang perlu diwaspadai!
Kulit kemerahan, rasa panas dan gatal di sekitar vagina
Kulit kemerahan bisa jadi tanda alergi pembalut yang sangat sering terjadi, pada pemilik kulit sensitif.
Baca Juga: Pengin Coba Pembalut Kain? 5 Hal Ini Penting Buat Kita Ketahui!
Selain kemerahan, kita juga mungkin mengalami rasa panas seperti terbakar, yang merupakan reaksi dari bahan kimiawi dalam pembalut.
Selain gatal dan rasa terbakar, munculnya ruam atau iritasi pada kulit sekitar vagina juga bisa jadi tanda alergi pembalut.
Stem Cell, Terobosan Baru Sebagai Solusi Perawatan Ortopedi Hingga Cedera Olahraga
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR