CewekBanget.ID - J-Hope jadi member BTS pertama yang merilis album solonya.
Rapper satu ini menyajikan konsep lagu-lagu yang beda dengan lagu grupnya.
Warna musik J-Hope dan karakternya sebagai penyanyi ditunjukkan banget untuk proyek solonya ini.
ARMY juga dibuat heboh dengan kejutan yang muncul di musik video title track album Jack in The Box, yaitu lagu MORE.
Ada member BTS yang diam-diam jadi cameo di musik video J-Hope.
V jadi model musik video More
Yup, Kim Taehyung atau V jadi member BTS yang turut berperan di lagu MORE milik J-Hope.
Lagu dengan aransemen musik rock yang kental itu, punya musik video unik.
Berbagai scene ditunjukkan di musik video MORE, salah satunya ada scene yang menampilkan V.
Baca Juga: J-Hope Bukan Musisi Pertama yang Jual Album Tanpa CD. Musisi Berikut Juga!
V memang muncul sekilas jadi salah satu dari karakter orang kantoran di MV itu.
Tapi rupanya meski V udah menempatkan diri jauh dari kamera, ARMY tetap dengan mudah bisa menemukannya lho.
V muncul dengan spontan
Kehadiran V di lokasi syuting musik video J-Hope memang awalnya bukan buat jadi model klip.
Diketahui V datang untuk beri suport J-Hope karena karya terbarunya itu.
Tapi dia dengan suka rela menawarkan diri menjadi salah satu model di musik video MORE.
Meski tanpa persiapan tapi V kelihatan natural banget membaur dengan model lainnya.
Tentu saja V enggak perlu berganti kostum dan hanya melepas jaket serta masker lalu ikut nimbrung di salah satu scene. Gemas ya!
ARMY dan penonton musik video J-Hope bisa menemukan V di menit 2:17.
Baca Juga: Lisa dan Park Bo Gum Banjir Pujian, Kok Kim Taehyung Malah Dicaci?
V terlihat berdiri menghadap samping sambil memandangi ke arah komputer di depannya.
Reaksi para member BTS
J-Hope berbagi cerita soal reaksi para member BTS ketika menonton musik video MORE pertama kali.
Diceritakan J-Hope saat siaran live, para member mengadakan nonton bareng.
V sebelumnya sudah beri tahu para member BTS kalau dia ikut di dalam MV.
Mengetahui itu, Jimin jadi penasaran ada di bagian mana ketika V muncul.
Kata J-Hope, Jimin langsung berusaha mencari keberadaan V dalam MV dan dia bisa menemukannya meski cukup sulit.
Member lain juga sangat supportif dengan kerja keras J-Hope di album solo pertamanya ini.
Baca Juga: Akhirnya Dapat Interaksi Manis di Publik, Lisa BLACKPINK Manggil 'Oppa' ke V BTS?
J-Hope mengungkap jika semua member BTS memberi pujian membangun dan reaksi yang baik.
(*)
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Tiara Harum Pramesti |
KOMENTAR