CewekBanget.ID - Publik sempat dibuat kaget dan khawatir dengan kondisi kesehatan Justin Bieber.
Pop star satu ini mengumumkan jika dirinya terkenal Ramsay Hunt syndrome.
Syndrome yang membuat separuh wajahnya tak bisa berfungsi dengan normal, bahkan pendengaran juga terganggu.
Karena kondisi itu pula, Justin menunda banyak kegiatan termasuk memberhentikan sementara tour konsernya.
Sejak pengumuman kondisi kesehatan Justin awal Juni 2022 lalu, banyak yang mempertanyakan bagaimana kini perkembangan kesehatannya.
Musisi Usher yang kenal baik dengan Justin, memberi kabar jika penyanyi Hold On tersebut sudah mulai membaik.
Usher beri kabar soal kondisi Justin Bieber
Usher merupakan musisi berjasa di perjalanan karier Justin Bieber.
Dia yang menemukan talenta pada Justin dan membantu membuat penyanyi yang waktu itu masih remaja, jadi super star.
Baca Juga: Ramsay Hunt Syndrome yang Dialami Justin Bieber Akibat dari Vaksin COVID-19? Cek Faktanya!
Sampai sekarang hubungan Usher dan Justin masih terjalin dengan baik.
Termasuk kini Usher jadi orang pertama yang memberi kabar soal kondisi Justin Bieber usai alami Ramsay Hunt syndrome.
Usher bilang jika Justin telah melakukan yang terbaik.
"Dia telah lakukan yang terbaik," artinya Usher meyakinkan kalau Justin kini dalam kondisi jauh lebih baik dari sebelumnya.
Liburan bersama
Bukan cuma ketemu atau memastikan kondisi aja, ternyata Usher dan Justin juga sempat liburan bersama.
Ketika menikmati waktu luang bersama itu, Usher bersyukur Justin dikelilingi orang-orang yang menyayanginya.
Sehingga kondisi fisik yang dia alami sekarang diyakini Usher akan terlewati dengan baik.
"Melihatnya di momen liburan, kami memang merencanakan liburan bareng.
Baca Juga: Justin Bieber Reschedule Konser Justice World Tour Karena Jatuh Sakit
Aku pikir apapun yang dia alami saat ini, sebenarnya sangat bersyukur bisa melihatnya mendapat support dari fasnya dan keluarganya," kata Usher dilansir dari Billboard.
Usher menyadari jika apa yang dilalui banyak artis dan musisi mungkin enggak banyak bisa dipahami orang lain.
"Sebagai artis, aku berpikir kami akan lewati berbagai pengalaman yang orang lain mungkin enggak semestinya tahu."
Di titik ini, Usher bersyukur dia masih dekat dan berada di sisi Justin dan menemaninya.
"Kupikir Justin secara jelas sudah mendapat dunianya di perjalanan ini.
Aku bahagia bahwa aku ada di titik awal dan aku sekarang masih bagian dari perjalanannya hari ini, sebagai seorang teman," lanjutnya.
Justin Bieber juga mulai aktif kembali di media sosialnya, pada 18 Juli waktu setempat, Justin unggah foto berdua dengan Hailey memakai setelan formal.
Baca Juga: Project Fans 'We Never Left' di Konser Justice World Tour, Buat Justin Bieber Nangis!
(*)
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Tiara Harum Pramesti |
KOMENTAR