CewekBanget.ID - Dalam menghadapi situasi sulit, masalah atau rintangan yang sulit, sikap optimisme memang sangat diperlukan.
Rasa optimis bakal membantu kita untuk berusaha keluar dari masalah atau rintangan yang kita hadapi.
Untuk itu, sebaiknya kita terus melatih sikap optimisme dalam diri, girls.
Ada beberapa hal yang bisa kita lakukan untuk melatih sikap optimisme tersebut.
Diantaranya dengan belajar memaafkan dan juga bersyukur.
Biar makin optimis dan juga semangat, kita juga bisa lho membaca kata-kata motivasi yang jadi mantra optimisme.
Jadi.. kali ini kita bakal kepoin mantra optimisme buat tiap zodiak.
Di part 2 ini kita akan intip mantra optimisme untuk zodiak Libra hingga Pisces.
Makin semangat jalani hari, yuk Libra hingga Pisces baca mantra optimisme berikut ini!
LIBRA
Accept the good and the bad (Terima yang baik dan yang buruk)
Baca Juga: Zodiak Leo Punya 3 Fokus Utama di Bulan September 2022. Kepoin Yuk!
Segala sesuatu yang terjadi itu harus seimbang, ada yang baik dan ada yang buruk.
Lewat mantra optimisme ini, kita diajak menyadari bahwa kita pun harus menerima segala sesuatu yang baik dan juga yang buruk.
Sebab, kedua hal tersebut akan terus terjadi bergantian, silih berganti datang di hidup kita.
Penerimaan membuat kita lebih mudah melewati hal-hal tersebut, Libra.
SCORPIO
I am the sky. Everything else is just weather (Aku adalah langit. Segala sesuatu yang lain hanyalah cuaca)
Ketika sisi pesimis muncul, Scorpio bisa menjadi tertutup dan obsesif.
Lewat mantra ini kita diingatkan untuk dari pada terus memikirkan sesuatu yang negatif, coba alihkan pikiran kita ke hal- hal yang positif.
SAGITTARIUS
Don’t worry, be happy (Jangan khawatir, berbahagialah)
Kita termasuk salah satu zodiak yang paling optimis, lho.
Baca Juga: Apa 3 Fokus Utama Zodiak Cancer di September 2022? Simak Ulasannya!
Maka ketika rasa pesimis itu muncul, yakinkan diri untuk enggak perlu khawatir dan fokus pada hal-hal yang membuat diri bahagia aja, oke?
CAPRICORN
I love myself no matter what (Aku mencintai diriku apa adanya)
Sangat kritis terhadap diri sendiri, Capricorn jadi salah satu zodiak yang paling mudah pesimis dibanding lainnya.
Bahkan kita mencintai dan menyayangi diri kita apa adanya.
Untuk itu, coba tekankan mantra optimisme ini pada diri kita ya, Capricorn.
AQUARIUS
I am grateful for the present moment and all it offers me (Aku bersyukur untuk saat ini dan semua yang akan terjadi kepadaku)
Yup! Aquarius memang enggak terlalu ragu akan masa depan.
Namun uniknya, kita justru sering peismis akan apa yang terjadi di masa sekarang.
Mantra optimisme ini membantu para Aquarius untuk belajar jadi pribadi yang lebih optimis dan mensyukuri apa yang sekarang terjadi.
Baca Juga: Bulan September 2022, Ada 3 Fokus Utama Zodiak Taurus. Simak Penjelasannya!
Fokus pada hal-hal positif dalam kehidupan kita saat ini, Aquarian.
PISCES
My emotions are mine alone (Emosiku adalah milikku sendiri)
Sebenarnya, Pisces jadi salah satu zodiak yang cenderung optimis.
Namun, karena kita sensitif kerap kali emosi dari orang lain lah yang bikin kita jadi pesimis.
Coba identifikasi hal-hal yang bikin kita pesimis, sehingga kita pun bisa segera mengatasinya.
Mantra ini pun mengingatkan kita untuk fokus pada emosi atau perasaan kita.
Setelah itu, berusaha enggak terpengaruh akan emosi orang lain, ya.
Baca Juga: Virgo dan 2 Zodiak Paling Beruntung 12-18 September 2022. Penuh Hoki!
Semoga dengan membaca mantra optimisme tersebut kita bisa makin semangat menjalani hari-hari, ya!
(*)
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR