CewekBanget.ID - Jangan sampai terlewat, rambut juga perlu kita rawat dan jaga kesehatannya, lho!
Rambut yang berkilau dan halus memang jadi dambaan banyak orang, ya.
Untuk itu, kita juga jangan lupa lakukan perawatan biar rambut halus dan berkilau.
Enggak melulu dengan bahan kimia, ada lho bahan-bahan alami yang bisa kita pakai untuk perawatan biar rambut halus, berkilai dan bebas dari pecah-pecah.
Penasaran apa saja bahan alami yang bantu bikin rambut halus?
Dari air kelapa sampai seledri, yuk intip 5 bahan alami yang bantu bikin rambut halus!
Psstt... intip juga cara penggunaannya ya, girls! he-he.
1. Air Kelapa
Yup! bukan rahasia lagi kalau air kelapa terkenal menyehatkan tubuh.
Enggak hanya itu, air kelapa juga begitu bermanfaat bagi rambut kita,lho.
Air kelapa bantu atasi rambut yang kusam dan kasar jadi lebih halus dan lembut.
Baca Juga: Super Gampang! Gini 5 Cara Alami Bikin Rambut Kita Cepat Panjang
Selain itu, dengan penggunaan air kelapa rambut juga jadi enggak gampang rontok dan bebas ketombe.
Cara penggunaanya:
Siramkan air kelapa murni ke rambut kita, kemudian diamkan sealma 20 menit lalu bilas dengan air bersih.
2. Minyak Zaitun
Mengandung vitamin E serta omega 3 dan 6, minyak zaitun juga bagus untuk perawatan rambut.
Apalagi rambut yang rusak akibat polusi dan sengatan sinar matahari.
Soalnya, antioksidan pada minyak zaitun membantu melawan radikal bebas, mengurangi kerontokan dan melembutkan rambut.
Cara penggunaannya:
Saat kondisi rambut kering, oleskan minyak zaitun pada akar dan helai rambut.
Kemudian pijat perlahan selama kurang lebih 5 menit, agar minyak meresap sempurna.
Setelah itu, bungkus rambut menggunakan handuk hangat, lalu bungkus lagi dengan menggunakan shower cap dan diamkan selama 20 menit.
Baca Juga: 5 Manfaat Keratin Treatment. Bikin Rambut Lebih Gampang Diatur?
Selanjutnya kita tinggal bilas dengan shampo dan air sampai bersih, deh.
3. Alpukat
Kandungan vitamin pada buah alpukat mampu mencukupi kebutuhan nutrisi rambut kita, lho!
Selain dapat menghaluskan rambut, alpukat juga dapat memberikan kelembapan bagi rambut kita yang kering.
Cara penggunaannya:
Pertama, haluskan alpukat menggunakan blender.
Kemudian oleskan pasta alpukat pada rambut sampai merata dan diamkan sampai mengering. Setelah itu, kita bisa langsung bilas sampai bersih dengan air.
4. Kemiri
Selanjutnya, bahan alami yang juga bisa kita coba adalah kemiri.
Baca Juga: DIY Keratin Treatment di Rumah Bikin Rambut Lurus Gampang Diatur!
Kandungan pada kemiri termasuk ampuh membuat rambut halus dan nampak lebih hitam.
Cara penggunaannya:
Haluskan kemiri sampai mengeluarkan minyak.
Nah, minyak kemiri inilah yang kita oleskan pada bagian kulit kepala sampai ujung rambut, lalu pijat perlahan.
Setelah didiamkan sebentar, bilas rambut sampai bersih, ya.
5. Seledri
Siapa sangka, daun yang biasanya digunakan untuk sayur ini juga ampuh untuk menghaluskan rambut.
Fyi, seledri mempunyai nutrisi yang kompleks, seperti kalsium, zat besi, natrium, vitamin A dan B yang ampuh membuat rambut lebih lebat dan juga halus.
Cara penggunaannya:
Simpel banget, pertama kita perlu haluskan seledri.
Baca Juga: Kapan Sebaiknya Kita Menggunakan Serum Rambut? Ini Penjelasannya!
Setelah itu, peras dan ambil sarinya seledri tersebut kemudian oleskan pada rambut.
Diamkan kurang lebih 15 menit lalu bilas dengan air bersih, ya!
Itu dia 5 bahan alami yang ampuh banget bikin rambut halus dan berkilau.
Selamat mencoba perawatan dengan bahan-abahan alami tersebut, ya!
(*)
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR