Sedangkan Sachiko punya dua jawaban, dirinya pengin jadi profesional dancer atau business woman. Wah dua bidang yang berbeda ya!
"Aku juga ada dua deh, aku karena suka banget ngajarin orang, aku pengin jadi guru atau enggak pengin jadi psikolog," ujar Safa.
Berbeda dengan Jessica yang pengin tetap berada di bidang musik, tapi jadi komposernya atau pembuat lagu.
"Aku kalau enggak jadi penyanyi, aku bakal jadi anak orang tua aku he-he," jawab Fia bercanda dan ditanggapi dengan member lain.
Lalu Fia melanjutkan jawabannya dengan mengaku pengin jadi business woman.
Ternyata ada member V1RST yang pengin jadi translater (penerjemah) kalau enggak jadi penyanyi, dia adalah Rara.
"Biar aku bisa ke mana-mana kayak tour guide gitu lho," jelas Rara.
Kerennya lagi, Rara pengin jadi penerjemah Bahasa Korea karena dirinya juga mempelajari bahasa tersebut.
"Bahasa Korea sih, karena aku ngambil les Bahasa Korea juga," pungkas Rara.
Rara juga ditantang untuk mempromosikan single Malu-Malu dengan Bahasa Korea, nonton videonya di sini!
Baca Juga: Tips PDKT ala V1RST, Sachiko: Salah Nanya, Singlenya Aja Malu-Malu
(*)
Penulis | : | Novita Caesaria |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR