CewekBanget.ID - Aktor Lee Seung Gi tengah berseteru dengan agensinya sendiri, Hook Entertainment.
Usai kabar bahwa Lee Seung Gi enggak dibayar selama 18 tahun untuk pekerjaannya sebagai penyanyi.
Mesi Seung Gi sukses menjadi aktor dan host entertainment, namun kerugian dari tak dibayarkannya royalti sangat besar lho, girls.
Seung Gi kehilangan hingga ratusan miliar dari royalti lagu-lagunya sendiri.
Lee Seung Gi disebut penyanyi minus
Hook Entertainment punya alasan kenapa dia enggak memberi gaji Seung Gi sepenuhnya sebagai penyanyi selama 18 tahun.
Agensi itu terutama CEO menganggap jika Seung Gi enggak menjual sebagai penyanyi.
CEO bernama Kwon Jin Young bahkan menyebutnya sebagai penyanyi minus.
Itu sebabnya agensi enggak mewujudkan promosi album untuk Seung Gi atau panggung tur yang lebih niat.
Permasalahan soal royalti musik menjadi salah satu yang disorot dari kasus ini.
Tentu saja, Seung Gi sudah merilis banyak lagu sepanjang kariernya.
Baca Juga: Kronologi Terkuaknya Rekaman Audio CEO Hook Entertainment Ancam Bunuh Lee Seung Gi!
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Tiara Harum Pramesti |
KOMENTAR