CewekBanget.ID - Kita kadang merasa begitu dekat dengan seseorang, bahkan menganggapnya sebagai sahabat karib yang saling mengerti.
Kalau sudah sangat dekat, biasanya kita berpikir kalau seharusnya enggak ada lagi batas di antara kita dan teman kita.
Apalagi kalau kita dan dirinya sudah saling kenal selama bertahun-tahun dan melewati susah dan senang bersama-sama.
Tapi kedekatan seperti apa pun enggak lantas membuat candaan yang enggak pantas boleh kita lontarkan sembarangan ke teman kita.
Tentu kita juga bakal tersinggung saat ada orang lain yang membuat candaan tentang hal-hal berikut ini dan mengarah pada kita, kan?
Yuk, hargai teman dan orang lain dengan enggak bercanda tentang 5 hal ini. Bukan lucu, malah menyinggung!
Tentang Fisik
Aduh, lelucon tentang bentuk dan berat badan sudah basi banget, deh!
Fyi, komentar mengenai fisik seseorang yang cenderung menghina atau melecehkan termasuk ke dalam body shaming.
Ini berlaku bahkan jika kita menganggapnya sebagai candaan belaka, misalnya saat mengatakan teman kita bertambah gemuk atau tubuhnya begitu pendek.
Kadang ada orang yang merasa enggak masalah dengan candaan seperti itu, tapi kalau orang tersebut sudah menunjukkan bahwa ia risih dan enggak nyaman dengan lelucon tersebut, segeralah minta maaf dan jangan ulangi lagi.
Baca Juga: Belajar dari Meyden, 6 Topik Sensitif Ini Enggak Boleh Jadi Bahan Bercandaan!
Source | : | Thought Catalog |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR