CewekBanget.ID - Di tahun 2022 ini, ada banyak sekali film Indonesia berkualitas yang dirilis dan tayang di bioskop.
Enggak heran, makin banyak penikmat film yang antusias menonton film asli Indonesia di bioskop terdekat.
Beberapa film Indonesia juga tercatat laku keras, bahkan melampaui jumlah penonton film luar yang tayang di waktu yang sama.
Kayak data yang dihimpun oleh filmindonesia.or.id, yang membuat daftar film-film Indonesia box office sepanjang tahun 2022.
Sudah pernah nonton film-film berikut ini, girls?
Cek yuk, recap film Indonesia dengan penonton terbanyak di tahun 2022 beserta sinopsisnya!
KKN di Desa Penari (9.233.847 Penonton)
KKN di Desa Penari adalah film yang diangkat dari sebuah thread cerita horor yang pernah viral di Twitter.
Sesuai judulnya, KKN di Desa Penari menceritakan tentang sekelompok mahasiswa yang menjalani Kuliah Kerja Nyata (KKN) di sebuah desa di Jawa Timur.
Mereka tinggal di desa terpencil dan awalnya enggak banyak kejadian aneh yang dialami.
Sebelumnya, pemimpin desa tempat mereka tinggal telah memperingatkan mereka agar memahami sejumlah pantangan di desa tersebut, dan jangan sampai dilakukan.
Baca Juga: The Big 4 Masuk 10 Besar Film yang Paling Banyak Ditonton di Netflix Global
Tapi ada beberapa mahasiswa yang mengabaikan pantangan tersebut.
Sehingga penghuni gaib desa tersebut enggak suka terhadap kehadiran mereka.
Teror mistis pun mulai bermunculan dan mengancam para mahasiswa ini.
Pengabdi Setan 2: Communion (6.390.970 Penonton)
Setelah sukses dengan film Pengabdi Setan, sutradara Joko Anwar kembali dengan film lanjutannya, Pengabdi Setan 2: Communion.
Masih menceritakan keluarga Suwono, Pengabdi Setan 2: Communion menunjukkan upaya keluarga ini bertahan hidup setelah diteror horor sang ibu.
Rini (Tara Basro), Bapak (Bront Palarae), Tony (Endy Arfian), dan Bondi (Nasar Anuz) menjalani hidup di sebuah rumah susun enggak terawat di kawasan Jakarta Utara.
Cerita ini terjadi setelah lima tahun sejak ibu meninggal dunia.
Enggak disangka, teror horor masih menghantui mereka bahkan setelah pindah rumah.
Belum usai, rupanya Rini dan keluarga masih dibayang-bayangi teror ibu yang mencekam.
Baca Juga: Film Netflix Terbaru The Big 4, Penuh Aksi yang Dibalut Komedi!
Miracle in Cell No. 7 (5.852.916 Penonton)
Diadaptasi dari film Korea berjudul sama, Miracle in Cell No. 7 versi Indonesia sukses bikin penonton banjir air mata.
Dalam versi Indonesia, Miracle in Cell No. 7 menceritakan Dodo (Vino G. Bastian), seorang lelaki dengan keterbelakangan mental yang sendirian mengasuh anak perempuannya, Kartika (Graciella Abigail).
Sebuah tuduhan salah sasaran membuat Dodo harus berpisah dari Kartika dan mendekam di penjara atas kesalahan yang enggak diperbuatnya.
Sementara itu, di usia kecilnya, Kartika berupaya mencari sang ayah dan menyaksikan lelaki itu dijatuhi hukuman yang enggak adil.
Pengalaman pahit itu membuat Kartika dewasa terus berjuang demi memberikan keadilan bagi sang ayah.
Ngeri-Ngeri Sedap (2.886.121 Penonton)
Ini salah satu film Indonesia terbaru yang cocok banget ditonton oleh sekeluarga, terutama kalau kita berasal dari suku Batak.
Pasalnya, usai menonton film Ngeri-Ngeri Sedap karya Bene Dion Rajagukguk, kita akan jadi lebih menghargai arti keluarga dalam hidup kita.
Baca Juga: Sinopsis Like & Share, Film Terbaru Arawinda dan Aurora Ribero!
Ngeri-Ngeri Sedap diperankan oleh Arswendy Beningswara Nasution, Tika Panggabean, Boris Bokir Manullang, Gita Bhebhita Butarbutar, Lolox, dan Indra Jegel.
Film ini bercerita tentang Pak Domu dan Mak Domu, orang tua dari empat anak yaitu Sarma E. Purba serta Domu, Gabe, dan Sahat Purba.
Dari keempat anak ini, hanya Sarma yang tinggal bersama kedua orangtuanya, sedangkan ketiga anak yang lain merantau ke kota-kota lain dan hidup masing-masing.
Pak dan Mak Domu kangen dengan anak-anak, tapi mereka enggan pulang ke kampung halaman akibat berbagai alasan.
Demi membuat anak-anak mereka pulang, Pak Domu dan Mak Domu pun merencanakan strategi pura-pura ingin bercerai.
Tapi apakah rencana palsu ini berbuah manis atau justru beneran merusak hubungan keluarga Domu?
Ivanna (2.793.775 Penonton)
Diangkat dari cerita novel Ivanna van Dijk karya Risa Saraswati, film Ivanna jadi salah satu film horor lokal yang mengundang banyak penonton.
Film ini menceritakan kisah Ambar (Caitlin Halderman) dan Dika (Jovarel Callum), sepasang kakak-beradik yang pindah ke sebuah panti jompo setelah kedua orang tua mereka meninggal dunia.
Panti Jompo Masa Toea adalah milik teman dari orang tua Ambar dan Dika yang ditinggali oleh Nenek Ani, Kakek Farid, dan Oma Ida.
Baca Juga: Sinopsis Like & Share, Film Terbaru Arawinda dan Aurora Ribero!
Suatu hari, Ambar yang bisa melihat hal-hal mistis tidak sengaja menyaksikan masa lalu seorang perempuan Belanda bernama Ivanna, yang disiksa oleh tentara Jepang hingga kehilangan kepalanya.
Serangkaian teror horor pun mulai menghantui Ambar, Dika, dan para penghuni panti jompo sejak saat itu.
Sayap-Sayap Patah (2.426.084 Penonton)
Siapa kangen akting Nicholas Saputra di film layar lebar?
Sayap-Sayap Patah membawakan kembali Nicholas Saputra ke hadapan kita dengan cerita yang terinspirasi dari kisah nyata, yaitu kerusuhan di Mako Brimob pada tahun 2018.
Beradu akting dengan Ariel Tatum, di film ini Nicholas Saputra berperan sebagai Ipda Sudarmadji alias Adji, petugas kepolisian sekaligus suami dari Nani (Ariel Tatum).
Kehidupan pasangan suami-istri ini awalnya tampak bahagia, apa lagi ketika Nani diketahui hamil.
Sayangnya, sebagai personel kepolisian, Adji harus selalu siap dipanggil bertugas dan enggak bisa selalu menemani Nani di masa kehamilannya.
Suatu hari, Adji mesti bertugas menangani pembobolan rumah tahanan (rutan) yang memicu kerusuhan besar dan membuat para tahanan menyerang petugas dan terjadi penyanderaan terhadap petugas keamanan.
Salah satu tahanan kelas kakap yang terlibat dalam kerusuhan itu adalah Leong (Iwa K.), yang enggak segan menyakiti orang-orang yang menghalanginya.
Baca Juga: Woman Power! Info Drama Korea Tahun 2022 dengan Pemeran Utama Cewek yang Keren Abis!
Akibat kerusuhan tersebut, Adji terkena dampaknya dan impiannya hidup bahagia bersama Nani pun sirna.
Mencuri Raden Saleh (2.350.741 Penonton)
Ini dia film Indonesia yang paling banyak dibincangkan dalam beberapa waktu terakhir!
Mencuri Raden Saleh menceritakan tentang petualangan enam remaja berupaya mencuri lukisan Penangkapan Diponegoro karya pelukis ternama Indonesia Raden Saleh.
Kita bisa mengikuti kisah Piko (Iqbaal Ramadhan), Ucup (Angga Yunanda), Sarah (Aghniny Haque), Fella (Rachel Amanda), Gofar (Umay Shahab), dan Tuktuk (Ari Irham) dalam usaha mencuri lukisan berharga tersebut.
Ditambah lagi, rupanya ada masalah lebih besar yang mengintai Piko dan kawan-kawan.
Film ini disebut-sebut sebagai film heist pertama di Indonesia.
Kukira Kau Rumah (2.220.180 Penonton)
Film Kukira Kau Rumah adalah karya artis Umay Shahab dan Prilly Latuconsina, lho!
Baca Juga: Info Deretan Film Korea Terpopuler di Viki Sepanjang Tahun 2022
Yup, Umay Shahab dan Prilly Latuconsina bekerjasama masing-masing sebagai sutradara dan produser untuk film Kukira Kau Rumah, yang rilis pada tahun 2021.
Film Kukira Kau Rumah dibintangi oleh Prilly Latuconsina, Jourdy Pranata, Shenina Cinnamon, dan Raim Laode.
Menariknya, Kukira Kau Rumah mengangkat isu kesehatan mental yang eksplisit, yaitu gangguan bipolar seperti yang dialami oleh sang tokoh utama, Niskala (Prilly Latuconsina)
Selain itu, kita juga bisa menyaksikan cerita tentang orang tua yang overprotektif, cerita cinta remaja yang bittersweet, dan persahabatan dalam film ini.
The Doll 3 (1.764.077 Penonton)
Fyi, The Doll 3 menjadi salah satu film Indonesia dengan biaya pembuatan termahal, lho. Bahkan mencapai milyaran Rupiah!
Film ini menceritakan tentang Tara (Jessica Mila) yang baru mengalami tragedi kecelakaan penyebab kedua orangtuanya meninggal.
Tara pun kini tinggal berdua dengan Gian (Zizie Zidane), adik laki-lakinya.
Tapi kecelakaan yang menimpa kedua orang tua mereka membuat Gian trauma, sehingga anak laki-laki itu mengakhiri hidupnya.
Kejadian itu membuat Tara amat sedih dan menarik diri dari lingkungan di sekitarnya, bahkan mengakibatkan rencana pertunangan dengan pacarnya, Aryan (Winky Wiryawan) harus ditunda.
Baca Juga: Bocoran Info Soal Film Spider-Man 4. Sudah Pasti Ada!
Saking penginnya menghidupkan Gian kembali, Tara pun meminta dukun untuk memanggil arwah Gian, yang akhirnya bisa bersemayam di sebuah boneka bernama Bobby.
Namun Gian, yang setelah dibangkitkan kembali bersikap baik dan menyayangi Tara sebagai kakaknya, kerap menunjukkan perasaan enggak suka terhadap Aryan dan anaknya, Mikha (Montserrat Gizelle).
Ini karena Gian takut bakal kehilangan Tara dan dilupakan setelah Tara menikah dengan Aryan.
Gian pun mulai enggak terkendali dan melakukan hal-hal yang membahayakan orang-orang akibat perasaan tersebut.
Qodrat (1.751.637 Penonton)
Yang terakhir, film horor aksi religi Qodrat menjadi film lain yang jumlah penontonnya cukup tinggi di tahun 2022 ini.
Qodrat berkisah tentang Ustad Qodrat (Vino G. Bastian), yang bertahun-tahun lalu memiliki ilmu rukiah dan gagal melakukan itu pada Alif Al-Fatanah (Jason Bangun).
Alif adalah anaknya sendiri yang dirasuki setan bernama Assuala. Kejadian itu membuat Qodrat memutuskan untuk pulang ke pesantren di desa tempatnya menuntut ilmu.
Namun rupanya ia malah mendapati gangguan-gangguan aneh di pesantren tersebut.
Qodrat pun harus merukiah Alif Amri (Keanu Azka), anak dari Yasmin (Marsha Timothy) yang namanya sama dengan almarhum anaknya.
Dengan dibayangi rasa duka, berhasilkah Qodrat merukiah Alif Amri dan mengatasi gangguan di pesantren tersebut?
Baca Juga: Proses Syuting Film Keramat 2: Caruban Larang Bikin Stres Banget!
(*)
Source | : | Film Indonesia,Cewekbanget |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR