CewekBanget.ID - Duh, makin enggak sabar dengan drama Korea Taxi Driver 2 dan info tentang apa yang akan dihadapi selanjutnya oleh Lee Je Hoon ya, girls.
Kayak info dari teaser terbaru drama Korea Taxi Driver 2 ini nih, Lee Je Hoon punya tekad buat melindungi timnya di Taxi Rainbow.
Buat tambahan info aja nih Lee Je Hoon bersama dengan tim Rainbow Taxi akan menyapa penonton dengan Taxi Driver 2 mulai 17 Februari 2023.
Apa aja nih spoiler dari teaser drama Korea Taxi Driver 2?
Tentang drama Korea Taxi Driver
Drama Korea Taxi Driver bercerita tentang organisasi rahasia bernama Rainbow Taxi yang menjalankan tugas khusus.
Mereka ini membantu dan melindungi korban bullying atau penindasan untuk mendapatkan keadilan.
Rainbow Taxi punya definisi keadilan yang dimaksudnya sendiri, apalagi para korban para tersebut enggak mendapatkan jaminan juga perlindungan hukum.
Di Taxi Driver Season 1, diungkap latar belakang masing-masing member Rainbow Taxi dan alasan gabung ke kelompok tersebut.
Selain Lee Je Hoon, drama Korea Taxi Driver dibintangi oleh Kim Eui Sung, Pyo Ye Jin, Jang Hyuk Jin, dan lainnya.
Baca Juga: Info Drama Korea Taxi Driver 2, Lee Je Hoon Udah Berhadapan dengan Musuh!
Reuni tim Rainbow Taxi di Taxi Driver 2
Di ending season pertama, keberadaan Rainbow Taxi diketahui oleh banyak orang tapi di season 2 ini mereka akan kembali lagi sebagai sebuah tim.
Teaser baru dimulai dengan reuni tim Rainbow Taxi saat Ahn Go Eun (Pyo Ye Jin) berkomentar, "Aku akan kembali ke tempat seharusnya."
Ucapannya itu disambut baik oleh Kim Do Gi dengan mengatakan, "Kalau begitu, apakah kita mulai lagi?"
Beberapa misi pertama mereka berubah menjadi benar-benar konyol dengan mengharuskan Ahn Go Eun dan Kim Do Gi untuk bertindak sebagai pasangan suami istri.
Di Taxi Driver 2, Kim Do Gi harus terus berubah menjadi berbagai karakter lain selama menjalankan misinya.
Tim Taxi Driver jadi target seseorang, siapa?
Keadaan mulai berubah menjadi gelap ketika seseorang yang mengincar Kim Do Gi menemukan keberadaannya.
Terlepas dari ancaman yang akan datang, Kim Do Gi dengan percaya diri mengatakan, "Kami juga enggak akan tinggal diam.
Selagi kita di sini, mari kita lihat wajahmu," ucapnya menanggapi ancaman tersebut.
Baca Juga: Enggak Boleh Di-skip, Ini Info Drama Korea Taxi Driver 2 yang Bakal Tayang 17 Februari 2023
Saat seseorang memohon untuk hidup mereka, Kim Do Gi dengan marah memberi tahu mereka bahwa mereka sendirian telah menghancurkan segalanya.
Akhirnya, keadaan menjadi lebih buruk dan Jang Sung Chul dengan bijaksana memberi tahu Kim Do Gi, "Jika sesuatu terjadi padamu, apa gunanya orang lain?"
Kemudian, Ahn Go Eun terlihat menangis di pemakaman, menyiratkan situasi tragis bagi tim, ada apa?
"Sangat sulit untuk mengejar mereka satu per satu. Kita harus membuat mereka semua runtuh. Aku akan menemui kalian," ucap Kim Do Gi di akhir teaser Taxi Driver 2.
Karakter di drama Korea Taxi Driver 2
Lee Je Hoon akan tetap berperan sebagai Kim Do Gi, mantan perwira pasukan khusus yang bekerja sebagai sopir untuk setiap tugas tersebut.
Pyo Ye Jin kembali sebagai Ahn Go Eun, seorang hacker tangguh dan berbakat yang bekerja bersamanya.
Nah, ada karakter baru yang akan jadi tema Kim Do Gi sebagai driver di Rainbow Taxi.
Shin Jae Ha berperan sebagai On Ha Joon, pebalap pemula yang bergabung dengan tim itu.
Kim Eui Sung akan kembali sebagai leader Rainbow Taxi, Jang Sung Cheol.
Duo Jang Hyuk Jin dan Bae Yoo Ram juga akan mengulangi peran mereka masing-masing sebagai Choi Kyung Goo dan Park Jin Uhn.
Baca Juga: Info Drama Korea Lee Je Hoon, Ngaku Sedih Kalau Enggak Ditawari Join Taxi Driver 2
(*)
Penulis | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
Editor | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
KOMENTAR