CewekBanget.ID - Pernah tiba-tiba menggigil atau bergidik saat tidur di malam hari?
Bahkan ketika sedang tidur dan enggak sadar pun, tubuh kita bisa menunjukkan gejala menggigil.
Tapi apakah penyebabnya semata-mata akibat kedinginan?
Mungkin kita pernah mempertanyakan kenapa kita tiba-tiba menggigil saat tidur, padahal suhu udara sedang enggak terlalu dingin atau kita sudah mengenakan baju hangat.
Nah, ternyata penyebab kita tiba-tiba menggigil saat tidur bukan cuma kedinginan, ya.
Ini dia beberapa faktor penyebab kita tiba-tiba menggigil saat tidur. Kayaknya lagi sakit, nih!
Kedinginan
Yang jelas, kedinginan adalah salah satu faktor penyebab menggigil yang paling umum.
Menggigil sendiri adalah tanda bahwa suhu di dalam tubuh sedang coba dikendalikan.
Ketika menggigil, otot menjadi rileks dan berkontraksi terus-menerus sebagai respon tubuh demi membuat kita merasa lebih hangat.
Makanya, ketika otot bekerja seperti itu, kita mengenal situasi yang disebut mengigil, gemetar, atau merinding.
Baca Juga: Badan Menggigil Saat Tidur? Bisa Jadi 4 Hal Ini Penyebabnya!
Source | : | WebMD,Mayo Clinic |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR