CewekBanget.ID - Musim hujan ternyata bisa jadi sesuatu yang bermanfaat.
Buat kita yang hobi bercocok tanam, kita dapat membiarkan tanaman tersiram air hujan selama enggak terlalu deras.
Ternyata air hujan diketahui lebih baik untuk menyiram tanaman ketimbang air ledeng.
Faktanya, kandungan dalam air hujan dapat membuat tanaman tumbuh lebih subur.
Seperti apa ya, manfaat air hujan bagi tanaman?
Ini dia penjelasannya.
Manfaat Bagi Tanaman
Di satu sisi, hujan deras dan badai disertai petir sangat mungkin merusak tanaman.
Tapi sebetulnya petir bisa menghantarkan tambahan nitrogen bagi tanaman, lho!
Fyi, kebutuhan nitrogen pada tanaman itu penting karena nitrogen membantu tanaman menghasilkan klorofil, yang merupakan pigmen fotosintesis hijau.
Tanaman yang kekurangan nitrogen akan terlihat kekuningan dan enggak sehat.
Baca Juga: Fix, Nyamuk Demam Berdarah Minggat Berkat 5 Tanaman Ini di Rumah!
Tanaman dengan kadar nitrogen rendah yang dibiarkan terlalu lama bakal menjadi kerdil hingga sakit atau mati.
Selain dari hujan, nitrogen untuk tanaman juga bisa diberikan melalui proses fiksasi nitrogen.
Nitrogen dapat berasal dari pupuk tambahan, penguraian bahan organik di dalam tanah, dan organisme yang dapat memecah nitrogen di atmosfer menjadi sesuatu yang dapat digunakan.
Lebih Baik dari Air Ledeng?
Nah, ternyata ada yang bilang kalau menyiram tanaman dengan air hujan bakal lebih baik ketimbang pakai air ledeng. Kenapa?
Ini karena air ledeng mengandung basa atau pH yang lebih tinggi.
Dengan begitu, air ledeng juga lebih asin karena kekuatan ionnya lebih tinggi.
Penyiraman dalam jangka waktu panjang menggunakan air dengan kadar klorida lebih tinggi dapat mengganggu tanaman mengambil nitrat yang tersedia.
Kita juga sangat enggak dianjurkan untuk menyiram tanaman dengan air minum, karena kadar natriumnya sangat tinggi.
Nutrisi untuk tanaman lebih banyak dan juga lebih baik untuk kesehatan tanah secara keseluruhan jika kita menggunakan air dengan pH sedikit asam.
Air hujan pun dapat memberikan hal tersebut, tentunya jika yang terjadi bukanlah hujan asam yang berbahaya.
Selain seluruh faktor tersebut, ternyata hujan seringkali membantu membasuh debu dari tumbuhan.
Baca Juga: Atasi Rambut Rontok Secara Alami, Manfaatkan 5 Tamanan Ini. Mujarab!
(*)
Source | : | WebMD |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR