CewekBanget.ID - HYBE Labels menyiapkan acara survival girl group baru berjudul RU Next?
Survival satu ini akan diikuti oleh total 22 kontestan lho.
RU Next? akan membuat puluhan cewek berbakat itu bersaing secara individu untuk mendapatkan kesempatan debut.
Survival idol baru dari HYBE
HYBE Labels saat ini sedang mencoba mengembangkan banyak grup baru.
Bukan hanya yang telah debut, tapi juga akan menyaring trainee baru untuk didebutkan.
Seperti kita tahu, tahun 2022 HYBE bekerjasama dengan ADOR membentuk grup NewJeans.
Belum genap setahun tapi kesuksesan girl group remaja itu langsung terlihat jelas.
NewJeans membuka era baru yang bersinar, dan HYBE berusaha mengulang lagi untuk survival RU Next?
RU Next? adalah program kerjasama HYBE dengan BELIFT LAB.
BELIFT LAB sebelumnya juga telah sukses dengan survival boy group mereka, dan mendebutkan ENHYPEN.
Bisa dibilang grup jebolan RU Next? nanti adalah adiknya ENHYPEN, girls.
Baca Juga: Ini Alasan J-Hope BTS Dibilang Mendapat Keistimewaan Saat Masuk Wamil, HYBE Gercep Buka Suara!
Nama kontestan yang gabung RU Next?
Total ada 22 cewek yang ikut di ajang survival idol RU Next?
Mereka juga telah dibuatkan profil video masing-masing.
Profil video itu berisi perkenalan singkat tentang nama, latar belakang dan kemampuan mereka di bidang performance.
Masing-masing kontestan miliki karakter menonjol dan terlihat bersemangat menunjukkan kemampuan.
Berikut daftar nama kontestan RU Next?
1. Himena
2. Funa
3. Hyewon
4. Haseul
5. Jihyun
Baca Juga: 4 Highlight Kabar HYBE Jadi Pemegang Saham Nomor Satu di SM Entertainment
6. Jiwoo
7. Jeemin
8. Jeongeun
9. Iroha
10. Yunah
11. Yuisa
12. Wonhee
13. Yewon
14. Youngseo
15. Ena
16. Iris
Baca Juga: Mundur dari Queendom Puzzle, Lee Chaeyeon dan Haein LABOUM Pamit di Episode Pertama
17. Seoyeon
18. Chanelle
19. Minju
20. Moka
21. Moa
22. Ruka
Penggemar KPop bisa kepoin profil masing-masing kontestan di kanal YouTube HYBELABELS+.
Survival RU Next? akan dimulai pada 30 Juni 2023 mendatang.
(*)
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Tiara Harum Pramesti |
KOMENTAR