Ada dua plester di bagian leher Olivia, dan membentuk tanda X.
Plester luka yang disilangkan itu satu-satunya yang berwarna cerah di sana.
Ungu muda jadi warna plester itu dan sukses bikin fokus.
Lihat postingan ini di Instagram
Olivia mau menunjukkan konsep seseorang yang tergigit oleh mahluk mitologi vampire di bagian leher.
Seperti cerita-cerita di dongeng dan film, vampire kerap memburu manusia dan menggigit leher mereka untuk makan darahnya.
Nuansa lagu Vampire
Vampire akan dirilis secara digital dan non digital dalam bentuk album single.
Penggemar sudah bisa mulai pre-order albumnya.
Namun yang bikin penasaran seperti apa kira-kira lagunya?
Seiring tambah dewasa, nampaknya Olivia Rodrigo sudah akan berpindah dari lagu soal patah hati para remaja.
Baca Juga: Olivia Rodrigo Sukses Move On, Kini Pacaran dengan Zack Bia!
Kali ini kejutan yang lebih terkesan dewasa atau bahkan menonjolkan sisi gelap bahkan bertema gothic.
Lewat sebuah pres release yang diterima Nylon.com, Olivia Rodrigo beserta Dan Nigro produsernya mengharapkan lagu yang bold dan percaya diri.
"Vampire adalah suara seorang seniman yang memegang kendali, dijiwai dengan rasa kedewasaan serta kepercayaan diri yang berani," kata mereka.
Penggemar akan dibawa masuk ke era musik baru Olivia Rodrigo segera, sebab Vampire akan dirilis 30 Juni 2023.
(*)
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Tiara Harum Pramesti |
KOMENTAR