CewekBanget.ID - Penggemar film animasi Toy Story siap-siap sambut film kelima yang akan segera masuk produksi.
Jika sebelumnya di film keempat penonton seolah diajak berpisah dengan karakter Woody, tim produksi memastikan Woody masih akan ada di film kelima.
Tentu saja ini akan jadi petualangan yang dinantikan karena penggemar masih bisa melihat para mainan ajaib itu berkumpul.
Ada Woody dan Buzz di Toy Story 5
Salah satu film animasi Pixar yang enggak ada bosanya untuk ditonton.
Toy Story telah menemani para penggemar sejak perilisan film pertamanya tahun 1995 lalu.
Kini Pixar dan Disney siap untuk melanjutkan kisahnya sampai season kelima.
Spesialnya lagi, di season kelima nanti karakter Woody dan Buzz Lightyear yang bersahabat akan kembali.
Kedua mainan itu awalnya dikira enggak akan bersama lagi.
Karena di eason keempat lalu, Woody diceritakan memisah dari rombongan lainya dan pergi dengan Bonnie.
Kita juga mengenal karakte baru seperti Forky yang menambah seru suasana.
Baca Juga: Film Toy Story 5 Sedang di Tahap Produksi, Simak Sinopsisnya!
"Kami punya cerita lain dari Toy Story, sehingga Woody dan Buzz akan kembali.
Kami juga punya beberapa proyek lain, tapi itu akan selalu berada dalam keseimbanganya," kata Pete Docter, Kepala Bagian Kreatif di Pixar dan Disney.
Gabungnya Woody juga sudah disinggung oleh Tim Allen, pengisis suara Buzz.
Sebelumnya pada Februari lalu dia membuat cuitan di Twitter dan membuat publik ramai berkomentar.
"Sampai jumpa segera Woody, kamu adalah seorang anak kecil asing yang sedih dan kamu mendapatkan belas kasihanku.
Dan kita akan beranjak pergi ke nomer 5! Menuju tak terbatas dan melampauinya," ungkap Allen.
Sementara itu, Tom Hanks seharusnya tetap menjadi penyuara karakter Woody nantinya, walaupun sang aktor belum mengonfirmasi apapun.
Untuk kisah season lima Toy Story juga belum ada bocoran nih.
Tapi yang jelas saat ini Pixar dan Disney sedang fokus pada film barunya Elemental.
Serta mereka punya sejumlah film lainya yang sedang dalam produksi.
Perjalanan Toy Story
Baca Juga: Sinopsis Film Buzz Lightyear, Menjelajah 62 Tahun ke Masa Depan!
Dari season pertama hingga keempat, Toy Story memiliki kisah yang membekas.
Di season awal kita diperkenalkan dengan para boneka hidup ini yang ternyata dimiliki oleh bocah bernama Andy.
Berlanjut ke film kedua kita mengenal karakter baru Jessie dan dia bergabung bersama para mainan lain.
Sementara itu, season ketiga penggemar dibuat campur aduk dengan emosi ketika para mainan terjebak dengan aksi jahat Lotso.
Tapi di season keempat penggemar harus tertampar realita bahwa para mainan akan semakin tua dan tak dimainkan lagi, dan disitulah kita mengenal Bonnie.
Spin-off dibuat untuk Toy Story yang menceritakan kisah hidup Buzz Lightyear di film individunya "Lightyear."
Dan kini penggemar sampai di fase menantikan season lima yang akan penuh kejutan.
(*)
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Tiara Harum Pramesti |
KOMENTAR