CewekBanget.ID - Tertarik untuk masuk jurusan kuliah Filsafat? ketahui lebih dulu prospek kerja bagi lulusan Filsafat.
Info sekolah kali ini bahas tentang profesi dan prospek pekerjaan yang cocok buat lulusan Filsafat.
Tapi ketahui lebih dulu jurusan Filsafat ini belajar tentang apa.
Jurusan Filsafat berfokus pada studi tentang seluruh fenomena kehidupan dan pemikiran manusia secara kritis yang dijabarkan dalam konsep mendasar.
Jurusan ini mengajak mahasiswa tak hanya berpikir kritis tapi juga pandai dalam memproses informasi, berpikir kreatif dan menyimpulkanya dengan tepat.
Belajar ilmu Filsafat juga bisa memperkuat sifat kemanusiaan dalam diri kita.
Berikut beberapa pilihan pekerjaan dan prospek kerja untuk lulusanya.
Dosen
Ilmu yang diperoleh dari lulusan Filsafat bisa diteruskan pada generasi yang baru.
Untuk itu lulusan Filsafat bisa mengambil profesi sebagai dosen.
Tentu dengan syarat dan ketentuan sebagai pengajar yang berlaku, contohnya harus mengambil pendidikan tingkat lanjut minimal di program magister.
Baca Juga: Rekomendasi Jurusan SMK yang Lulusanya Bisa Bergaji Tinggi, Info Sekolah!
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Tiara Harum Pramesti |
KOMENTAR